Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kylian Mbappe Selalu Cetak Gol dalam 8 Laga, Samai Rekor 40 Tahun

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 9 Januari 2020 | 08:45 WIB
Penyerang muda Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, yang dikabarkan menjadi target utama Real Madrid. (TWITTER.COM/ILYAAS56)

BOLASPORT.COM - Penyerang muda Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe, berhasil menyamai sebuah rekor klub yang telah berusia 40 tahun.

Kylian Mbappe mencetak satu gol saat PSG mengalahkan St. Etienne 6-1 di babak perempat final Piala Liga Prancis, Rabu (8/1/2020) di Parc des Princes.

Itu adalah torehan gol Mbappe dalam 8 penampilan terakhir secara beruntun  buat PSG di semua kompetisi musim ini.

Sebelum ini Mbappe juga mencetak gol saat PSG imbang 2-2 kontra Real Madrid di Liga Champions (26/11/2019) serta menang 2-0 atas Nantes (4/12/2019) dan 3-1 atas Montpellier (7/12/2019) di Liga Prancis.

Kemudian Mbappe beraksi lagi menjebol gawang lawan dalam kemenangan PSG atas Galatasaray 5-0 di Liga Champions (11/12/2019), St. Etienne 4-0 di Liga Prancis (15/12/2019), Le Mans 4-1 di Piala Liga Prancis (18/12/2019), dan Amiens 4-1 di Liga Prancis (21/12/2019).

Dalam 8 penampilan terakhirnya di mana dia selalu menjebol gawang lawan itu, Mbappe total mencetak 10 gol.

Dengan selalu mencetak gol dalam 8 laga beruntun, Mbappe menyamai rekor Carlos Bianchi.

Baca Juga: Piala Asia U-23 2020 - Thailand Lima Gol, Australia Kontra Irak Seri

Baca Juga: Ashley Young Pasti ke Inter Milan, Entah Bulan Ini atau Juli Nanti

Baca Juga: Erling Braut Haaland Disebut Punya Klausul Rahasia, Bisa Dijual 2022

Mantan penyerang yang kini menjadi pelatih itu juga pernah selalu mencetak gol dalam 8 laga beruntun bersama PSG pada musim 1978-1979.

Musim ini Mbappe telah mencetak 19 gol dalam 20 penampilan bersama PSG di semua kompetisi.

Selama membela Les Parisiens sejak 2017-2018, penyerang berusia 21 tahun itu telah membukukan 79 gol dalam 107 penampilan.

Oleh CIES Football Observatory, Mbappe baru saja dinobatkan sebagai pemain dengan taksiran nilai pasar tertinggi di dunia saat ini.

Mbappe diperkirakan sudah bernilai 265,2 juta euro atau sekitar 4,1 triliun rupiah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P