Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tanpa kesulitan berarti, pasangan Indonesia itu berhasil merebut interval pertama dengan unggul 11-3 atas Man/Tan.
Selepas jeda, Hafiz/Gloria kembali tancap gas dengan menambah keunggulannya atas Man/Tan menjadi 12-3.
Namun, perlahan-lahan pasangan Malaysia kembali menunjukkan perlawanannya untuk memangkas jarak dengan Hafiz/Gloria.
Sebuah tangkisan kurang sempurna dari Tan Pearly membuat Hafiz/Gloria semakin dekat untuk bisa merebut gim pertama.
Setelah dua kali tertahan, Hafiz/Gloria berhasil menutup perlawanan Man/Tan pada gim pertama dengan skor 21-12.
Man/Tan langsung tancap gas pada awal gim kedua setelah merebut dua angka beruntun untuk membuat jarak dengan Hafiz/Gloria.
Pertandingan kembali berjalan panas setelah kedua pasangan ganda campuran itu saling berbagi angka hingga sebanyak tiga kali.
Sebuah tangkisan yang kurang sempurna dari Man Wei Chong berhasil membawa pasangan Indonesia tersebut mengambil alih momentum.
Hafiz/Gloria berhasil merebut interval gim kedua dengan skor 11-8 setelah pengembalian yang dilakukan oleh Tan Pearly Koong Le hanya mengarah keluar lapangan.
Baca Juga: Fakta Pukulan Manny Pacquiao, Lebih Cepat dari Kedipan Mata!