Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tottenham Vs Liverpool, Hantu Rekor Buruk Mourinho Versus Klopp

By Beri Bagja - Sabtu, 11 Januari 2020 | 16:40 WIB
Juergen Klopp (kanan) dan Jose Mourinho. (TWITTER.COM/ANYTHINGLFC_)

BOLASPORT.COM - Jose Mourinho bakal bersua musuh yang sulit dia taklukkan dalam riwayat pertemuannya pada lanjutan Liga Inggris akhir pekan ini: Juergen Klopp.

Tottenham Hotspur asuhan Jose Mourinho bertindak sebagai tuan rumah menghadapi Liverpool racikan Juergen Klopp, Sabtu (11/1/2020) atau Minggu dini hari WIB.

Mengusung agenda untuk menghentikan laju sang pemimpin klasemen yang perkasa, Mourinho dibebani riwayat buruk dalam rekor perjumpaan dengan Klopp.

Kedua arsitek tim kondang ini sudah berjumpa 10 kali di berbagai ajang dengan klub-klub berbeda.

Klopp mendominasi hasilnya dengan 4 kemenangan, 4 kali imbang, dan berbanding 2 kesuksesan buat Mourinho.

Baca Juga: Liverpool Tak Ada Apa-apanya, Ini Daftar Pemilik Rekor Unbeaten Terpanjang

Baca Juga: Jadwal Lengkap Pertandingan Pekan Ke-22 Liga Inggris, Tottenham Lawan Liverpool

Baca Juga: Trent Alexander-Arnold Targetkan Lebih Banyak Trofi untuk Liverpool

Pahitnya untuk Mourinho, kekalahan terakhir dari Klopp berakibat dirinya kehilangan jabatan di Manchester United.

Pada pekan ke-17 Liga Inggris musim lalu, Man United asuhan Mourinho dipukul 1-3 di markas Liverpool.

Sementara itu 3 kekalahan lain Mourinho dari Klopp dirasakan bersama Chelsea dan Real Madrid.

Di pekan ke-11 Liga Inggris 2015-2016, The Blues dipermalukan Liverpool 1-3 di Stamford Bridge.

Secara tidak langsung, hasil itu memengaruhi banyaknya jumlah kekalahan Chelsea di bawah asuhan Mourinho dan berdampak pula terhadap masa depannya di Blues.

Adapun saat memoles Real Madrid, Mourinho merasakan dua kekalahan dari Klopp di Liga Champions ketika pelatih Jerman ini masih menukangi Borussia Dortmund.

Baca Juga: Sebelum Toni Kroos, Ini 5 Gol Pilihan yang Lahir Langsung dari Korner

Baca Juga: Tersandung Kasus Video Tak Senonoh, Eks Pemain Real Madrid Kena Hukuman

Klopp dua kali mengalahkan Mou dan Madrid-nya di musim 2012-2013, yakni di fase grup (2-1) dan semifinal leg pertama (4-1).

Dortmund pun melaju ke final, tetapi dikalahkan rival klasiknya, Bayern Muenchen.

Adapun dua kemenangan Mourinho atas Klopp terjadi di semifinal leg kedua Liga Champions edisi yang sama (2-0) dan dalam duel Man United vs Liverpool di pekan ke-30 Liga Inggris 2017-2018 (2-1).

Mourinho akan melakoni duel kembali dengan Klopp, tetapi kali ini perdana sebagai pelatih Tottenham dengan hantu rekor melempem itu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Derbi Madrid di Piala Super Spanyol. . Siapa yang favorit juara? . #atleticomadrid #realmadrid #supercopa #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P