Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Lupakan trio Neymar, Edinson Cavani, dan Kylian Mbappe, Paris Saint-Germain (PSG) kini punya duet mematikan terbaru.
Pelatih PSG, Thomas Tuchel, melakukan perubahan formasi dari 4-3-3 menjadi 4-4-2 pada musim 2019-2020.
Mauro Icardi dan Kylian Mbappe diplot sebagai ujung tombak dalam skema permainan dua penyerang.
Baca Juga: Malaysia Masters 2020 - Jelang Semifinal, Hafiz/Gloria Jaga Kondisi
Hasilnya, mereka tampil trengginas dengan mencetak kombinasi 36 gol.
Catatan tersebut menjadikan Icardi dan Mbappe sebagai duet paling mematikan kedua di lima liga top Eropa.
Duo PSG cuma kalah dari Robert Lewandowski dan Serge Gnabry yang menghasilkan total 39 gol buat Bayern Muenchen.
Baca Juga: Ole Gunnar Solskjaer Belum Bahas Minat Inter Milan pada Ashley Young
Baca Juga: Andy Ruiz Jr Belum Putuskan Masa Depan Pelatihnya Usai Kalah
Aksi teranyar pasangan emas PSG tersaji saat menghantam Saint-Etienne 6-1 pada perempat final Piala Liga Prancis, Rabu (8/1/2020).
Dari tiga gol yang disarangkan Icardi dalam partai tersebut, dua di antaranya adalah hasil assist Mbappe.
Satu gol Mbappe juga terjadi berkat umpan Icardi.
"Ada ikatan spesial antara Icardi dan Mbappe," kata Tuchel.
"Mereka selalu bisa menemukan satu sama lain di lapangan. Saya merasakan keterlibatan mereka," ujar eks nakhoda Borussia Dortmund itu.
Dengan masa depan Neymar dan Cavani yang masih abu-abu, PSG nampaknya sudah menemukan formula baru.