Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Bicara soal Tidak Adanya Fakhri Husaini di Tim Pelatih Timnas Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 11 Januari 2020 | 17:10 WIB
Pelatih timnas U-18 Indonesia, Fakhri Husaini pada seleksi tahap pertama pada 23-28 April 2019 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Rabu (12/6/2019). (PSSI)

BOLASPORT.COM - PSSI sudah mengumumkan jajaran tim kepelatihan timnas Indonesia U-16, U-19, U-22, dan senior.

Dari apa yang diumumkan PSSI, tidak ada nama Fakhri Husaini yang masuk ke dalam jajaran tim kepelatihan tim Merah Putih.

Fakhri Husaini sebelumnya menjabat sebagai pelatih timnas U-19 Indonesia.

Tugas Fakhri Husaini bisa dibilang berjalan sukses karena membawa timnas U-19 Indonesia melaju ke Piala Asia U-19 2020.

Pelatih timnas U-19 Indonesia saat ini dibesut oleh juru taktik asal Korea Selatan, Gong Oh-kyun, yang merupakan rekan dari Shin Tae-yong.

Sementara asisten pelatihnya dipegang oleh Nova Arianto.

Baca Juga: Bantu Korban Kebakaran Australia, Lewis Hamilton Sumbang Rp6,8 Miliar

PSSI awalnya ingin mendapuk Fakhri Husaini sebagai asisten pelatih timnas U-19 Indonesia.

Namun begitu, Fakhri Husaini sepertinya menolak untuk menjadi asisten pelatih.