Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Osvaldo Haay Cium Logo Persebaya, Isyarat Bertahan di Bajul Ijo?

By Hugo Hardianto Wijaya - Minggu, 12 Januari 2020 | 11:50 WIB
Osvaldo Haay melakukan selebrasi dengan mencium logo Persebaya di jerseynya seusai cetak gol ke gawang Persis Solo di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (11/1/2020). (TRIBUNJATIM.COM/NDARU WIJAYANTO)

BOLASPORT.COM - Osvaldo Haay beri isyarat bertahan di Persebaya Surabaya dengan mencium logo Bajul Ijo setelah mencetak gol ke gawang Persis Solo.

Persebaya Surabaya mengawali musim 2020 dengan manis setelah menang atas Persis Solo dalam laga persahabatan bertajuk "Forever Game".

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (11/1/2020) itu, skuad Bajul Ijo menang telak dengan skor 4-0.

Osvaldo Haay, yang sebelumnya dikabarkan ingin hengkang dari skuad Persebaya, menyumbangkan satu gol pada menit ke-82.

Sedangkan tiga gol sisanya dicetak oleh Hansamu Yama(29'), Patrich Wanggai (72'), dan Alwi Slamat (75').

Baca Juga: Striker Baru Persib Pernah Bobol Gawang Persija Jakarta dan PSM Makassar

Ada hal unik yang ditunjukkan oleh Osvaldo Haay setelah mencetak gol ke gawang Persis Solo.

Bintang timnas U-22 Indonesia itu mencium logo Persebaya yang ada di jerseynya sebagai bentuk selebrasi.

Selebrasi tersebut diindikasikan sebagai keinginan Osvaldo untuk bertahan di skuad Bajul Ijo.

Akan tetapi, Osvaldo Haay tidak lantas membenarkan hal itu atau memberi jaminan tidak akan pergi dari Surabaya.

Ketika ditanya tentang selebrasinya yang dikaitkan dengan kemungkinan bertahan, pemain 22 tahun itu memilih bungkam.

"No comment," ucap Osvaldo Haay singkat dilansir Bolasport.com dari Tribun Jatim.

Osvaldo memang sempat diisukan akan segera meninggalkan Persebaya setelah kontraknya berakhir.

Mantan pemain Persipura Jayapura itu juga mengatakan bahwa ada sejumlah klub Liga 1 dan klub luar negeri yang meminatinya.

"Ada tawaran-tawaran dari beberapa klub lokal dan Eropa. Tapi semua termasuk Persija masih tawaran. Belum ada yang deal," kata Osvaldo pada Rabu (8/1/2020).

Namun, Osvaldo menegaskan bahwa dirinya masih menanti kejelasan dari pihak manajemen Persebaya.

Baca Juga: Malaysia Masters 2020 - Tunggal Putra Malaysia Merasa Diremehkan Kento Momota

Instagram Persebaya Surabaya
Pemain muda Persebaya Surabaya, Osvaldo Haay, latihan perdana bersama pemain asing Mahmoud Eid di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Jumat (10/01/2020) sore.

"Saya menunggu kejelasan dari manajemen Persebaya. Saya pun masih terikat kontrak dengan Persebaya," kata Osvaldo lagi.

Terpisah, pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mengungkapkan bahwa pihaknya akan segera melakukan pertemuan dengan Osvaldo.

Pertemuan tersebut dilakukan untuk membahas masa depan Osvaldo Haay di skuad Bajul Ijo.

"Belum sempat bicara karena waktunya sudah latihan. Nanti kami bicara dengan manajemen," kata Aji Santoso selepas latihan tim pada Jumat (10/1/2020).

"Ditanya dulu apakah pemain masih berkeinginan untuk tetap di Persebaya atau gimana.

"Itu yang penting pemain mau dulu baru kami negosiasi," tuturnya lagi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Ayo bergabung dengan tim kami Bolasporter! . Siapa tahu, kita bisa sama-sama berselebrasi.... . #gridnetwork #recruitment #loker #solo #jakarta

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P