Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Asing Arema FC Pengganti Arthur Cunha Dirumorkan dari Liga Italia

By Hugo Hardianto Wijaya - Senin, 13 Januari 2020 | 13:00 WIB
General Manajer Arema FC, Ruddy Widodo. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Arema FC diisukan sudah mencapai kesepakatan dengan pemain asing yang sedang berkiprah di Serie C Liga Italia, Santiago Carrera, untuk menggantikan Arthur Cunha.

Arema FC melepas seluruh pemain asingnya untuk menghadapi Liga 1 2020.

Keempat pemain yang dimaksud adalah Makan Konate, Sylvano Comvalius, Arthur Cunha, dan Takefumi Akahoshi.

Setelah melepas empat pemain asingnya, Arema FC dikabarkan telah mendapatkan dua pemain anyar yang akan mengisi kuota pilar asing di Liga 1 2020.

Baca Juga: Daftar Transfer Resmi 5 Liga Top Eropa - Sabtu-Minggu, 11-12 Januari 2020

Dua pemain asing anyar itu dikabarkan akan mengisi posisi bek dan gelandang, sedangkan dua slot lagi akan diisi oleh striker dan second striker.

"Jadi, kami sejauh ini sudah punya dua pemain asing anyar. Satu gelandang untuk slot Asia dan satu stopper yang baru mencapai kata sepakat," ucap General Manajer Arema FC, Ruddy Widodo, dilansir Bolasport.com dari Tribun Kaltim pada Kamis (9/1/2020).

Kini, teka-teki mengenai sosok pemain asing itu mulai terkuak.

Arema FC dirumorkan sudah mencapai kesepakatan dengan pemain yang sedang berkiprah di Serie C Liga Italia, Santiago Nicolas Carrera.