Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Presiden Persija Jakarta, Ferry Paulus memastikan eks pemain Juventus, Marco Motta menjadi pemain asing yang akan bergabung skuad Macan Kemayoran musim 2020.
Kepastian soal Marco Motta tersebut disampaikan Ferry Paulus setelah Persija Jakarta menggelar sesi latihan perdana di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur, Senin (13/1/2020).
Pria yang akrab disapa FP itu mengatakan, Marco Motta belum bisa bergabung dengan Persija Jakarta.
Namun begitu, FP tidak memberikan alasan detail soal alasan pemain itu belum gabung latihan Persija.
Baca Juga: 15 Pemain Gabung di Latihan Perdana Persija Jakarta
Baca Juga: VIDEO - Sergio Ramos Ganti Teknik Penalti, Real Madrid Juara
Baca Juga: Resmi, Bek Pengelana asal Denmark Bergabung ke AC Milan
Isu kedatangan Marco Motta ke Persija Jakarta sebenarnya sudah lama terdengar.
Sebab, eks pemain Juventus itu sudah meng-upload beberapa momen sedang berada di Jakarta.
“Marco Motta sudah tanda tangan kontrak bersama Persija Jakarta beberapa hari yang lalu,” kata FP kepada awak media termasuk BolaSport.com.
“Tetapi memang dia belum bisa hadir dan kami masih menunggu dia sampai datang,” kata FP menambahkan.
Kehadiran bek berusia 33 tahun itu sekaligus membantah kabar Persija Jakarta akan mendatangkan Aarons Evans.
FP memang tidak mau memberikan informasi bila sang pemain belum deal dengan Persija Jakarta.
Marco Motta didatangkan untuk menambah kuat lini belakang Persija Jakarta.
Sebelumnya, Pasukan Ibu Kota itu juga telah mendatangkan Otavio Dutra.
“Marco Motta kami kontrak selama dua tahun dengan opsi perpanjangan,” kata FP.
Baca Juga: Legenda Inter Milan yang Pernah ke Persib Datang ke Garuda Select
Baca Juga: Persib Bandung Enggan Tambah Amunisi Baru untuk Penjaga Gawang
Baca Juga: VIDEO - Keributan Final Piala Super Spanyol, Diawali Anak Emas Zidane