Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zidane Zidane Indikasikan Lempar Handuk soal Penandatanganan Pogba

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 16 Januari 2020 | 17:30 WIB
Gelandang tengah Manchester United asal Prancis, Paul Pogba. (TWITTER.COM/BBCSPORT)

BOLASPORT.COM - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, dilaporkan menyerah dalam pengejarannya untuk mendapatkan gelandang tengah Manchester United, Paul Pogba.

Paul Pogba telah menjadi incaran lama Zinedine Zidane sejak musim panas 2019.

Namun, Manchester United menolak untuk melego Paul Pogba pada musim panas lalu karena tenaganya masih dibutuhkan pada kompetisi musim 2019-2020.

Demi menjaga asetnya itu, Manchester United bahkan sampai memagari Pogba dengan banderol mencapai 150 juta pounds (sekitar Rp 2,67 triliun).

Baca Juga: Budget Terbatas, Arsenal Lirik Mesin Gol Napoli di Liga Champions

Gelandang asal Prancis itu akhirnya memutuskan bertahan hingga musim 2019-2020 bergulir.

Namun, Pogba dilaporkan kembali melakukan upaya untuk pindah pada Januari 2020 ini atau pada jendela transfer musim panas mendatang.

Bukan Real Madrid yang menjadi tujuan utama melainkan mantan klubnya di Liga Italia, Juventus.

Jurnalis asal Spanyol, Eduardo Inda, mengungkapkan fakta baru bahwa Zinedine Zidane menyerah dalam upaya mengejar Pogba usai keputusan final dari Presiden Los Blancos, Florentino Perez.