Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persija Jakarta memastikan merekrut mantan pemain Juventus, Marco Motta lewat pernyataan Presiden klub, Ferry Paulus, Senin (13/1/2020).
Marco Motta didapatkan Persija secara gratis karena sang pemain berstatus bebas transfer setelah cabut dari klub lamanya, Omonia, pada akhir Juni 2019.
Label sebagai mantan pemain Juventus membuat dia menjadi rekrutan Persija yang paling ditunggu-tunggu kehadirannya.
Meski begitu, Asisten pelatih Persija, Sudirman menanggapinya dengan santai dengan menyebut semua pemain sama saja.
"Biasa saja lah, semua pemain sama saja bagi saya," kata Sudirman kepada wartawan soal tanggapannya bakal melatih Marco Motta, Kamis (16/1/2020).
Baca Juga: Rekrutan-rekrutan Anyar Persija Bukan Rekomendasi dari Sergio Farias
"Motta belum datang. Saya belum tahu (datangnya) tapi seperti yang saya katakan kemarin, tanggal 20 pemain semua sudah ada," ujarnya menambahkan.
Sudirman juga belum mau mengomentari terkait posisi apa yang akan diberikan kepada pemain berusia 33 tahun itu.
Terlebih, posisi bek kanan dan tengah sebenarnya sudah terisi dengan kedatangan pemain-pemain seperti Alftah Fathier dan Otavio Dutra.
Menurutnya, semua keputusan nantinya akan diberikan kepada Sergi Farias selaku pelatih kepala.
"Saya tidak bisa bilang tentang hal itu, karena head coach juga kan bukan saya," tutur pilar timnas Indonesia di SEA Games 1991 itu.