Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Perkuat Struktur Organisasi, Ratu Tisha Punya Wakil Baru

By Hugo Hardianto Wijaya - Jumat, 17 Januari 2020 | 17:45 WIB
PSSI resmi menunjuk Maaike Ira Puspita sebagai Wakil Sekretaris Jenderal. (DOK. PSSI)

BOLASPORT.COM - Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria, kini memiliki wakil di PSSI yang bisa membantu menyelesaikan urusan administrasi.

Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria, kini telah memiliki wakil yang akan membantunya bekerja di PSSI.

Keputusan itu datang setelah PSSI memperkuat struktur organisasinya dengan menambah jabatan Wakil Sekretaris Jenderal.

Posisi anyar di PSSI itu akan ditempati oleh Maaike Ira Puspita.

Baca Juga: Ini Alasan Bepe Menerima Jabatan Jadi Manajer Persija Jakarta

Harapannya, penambahan posisi Wasekjen PSSI akan membantu Ratu Tisha dalam menyelesaikan urusan administrasi.

Apalagi, Indonesia akan menjadi tuan rumah bagi banyak kompetisi sepak bola tingkat internasional dalam beberapa tahun ke depan.

Seperti diketahui, Indonesia resmi ditunjuk sebagai penyelenggara Piala Dunia U-20 2021.

Selain itu, Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) juga mengangkat Indonesia sebagai tuan rumah empat ajang bergengsi ASEAN yang akan digelar pada 2020 hingga 2022.

Turnamen yang dimaksud di antaranya adalah Piala AFF Wanita U-19 2020, Piala AFF Wanita U-16 2020, Piala AFF U-16 2020 hingga 2022, serta Piala AFF U-19 2020 hingga 2022.

"PSSI akan menghadapi banyak agenda pada tahun ini, maka dari itu kita memerlukan Wasekjen," kata Wakil Ketua Umum PSSI, Cucu Somantri, dilansir Bolasport.com dari situs resmi PSSI.

"Dengan pengalamannya di bidang administrasi, Ira akan membantu percepatan kegiatan-kegiatan kami di Kesekjenan," ucapnya lagi.

Baca Juga: Menanti Kepastian Tes Medis, Giroud Segera Berseragam Inter

PSSI
Pemain timnas Indonesia, Riko Simanjuntak (kiri) dan Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria (kanan) dalam acara AFF Awards 2019 di Hanoi, Vietnam, Jumat (8/11/2019).

Cucu menambahkan, dengan ramainya kegiatan sepak bola di Tanah Air selama tiga tahun mendatang tentu akan menambah bebak kerja Kesekjenan PSSI.

Selain persoalan sepak bola nasional, PSSI tentunya juga akan memiliki tanggung jawab menjaga hubungan internasional supaya tetap intens.

Oleh sebab itu, keberadaan Wasekjen PSSI akan membantu mengawal semua program PSSI supaya bisa berjalan lebih baik.

"Kita ingin semua program berjalan dengan baik," tutur Cucu mengakhiri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P