Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Arsenal akhirnya membuat gerakan di bursa transfer musim dingin ini dengan segera merampungkan transfer Layvin Kurzawa dari Paris Saint-Germain.
Salah satu area yang ingin diperkuat Mikel Arteta di bursa transfer Januari ini adalah sektor pertahanan, khususnya bek sayap.
Hal tersebut dikarenakan cederanya beberapa pemain The Gunners yang biasa ditempatkan pada pos tersebut, contohnya seperti Calum Chambers dan Kieran Tierney.
Selain itu, Sead Kolasinac, yang juga penghuni reguler bek kiri Arsenal berulang kali dibekap cedera.
Baca Juga: Barca Akan Berikan Segalanya untuk Raih Kesuksesan Bersama Setien
Keadaan tersebut membuat Arteta harus membuat solusi sementara dengan menaruh Bukayo Saka di pos bek kiri.
Oleh sebab itu, Arsenal berencana merekrut bek kiri baru pada bursa transfer pertengahan musim ini.
Salah satu nama yang santer dikaitkan dengan Arsenal adalah bek kiri PSG, Layvin Kurzawa.
Baca Juga: Indonesia Masters 2020 - Pasca-insiden Tas Wasit Hilang, Panpel Perketat Keamanan
Pemain berusia 27 tahun itu akan habis kontrak pada akhir musim 2019-2020 ini.
Hal itu berarti Kurzawa bisa didapatkan secara cuma-cuma seandainya Arsenal mau menunggu enam bulan lagi.
Akan tetapi Arsenal dikatakan akan mempercepat langkah untuk merekrut bek sayap itu, pasalnya Kieran Tierney dan Sead Kolasinac saat ini sedang tidak bisa dimainkan.
Baca Juga: Juve dan Barca Sedang Berunding untuk Pertukaran Rakitic-Bernardeschi
Seperti dikutip BolaSport.com dari The Sun, Arsenal berencana untuk membawa Kurzawa ke Emirates pada jendela transfer musim dingin ini.
Disebut juga dalam laporan itu bahwa kesepakatan akan menelan biaya sekitar 6 juta pounds (sekitar Rp106 miliar)
Kabar tersebut juga semakin meyakinkan setelah direktur sepak bola Arsenal, Raul Sanllehi sudah mengadakan pembicaraan dengan pihak PSG terkait transfer Kurzawa.