Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Petenis asal Yunani, Stefanos Tsitsipas, sempat mengalami masalah pada paru-parunya setelah berlatih dalam kondisi berasap.
Polusi udara telah mencapai tingkat berbahaya di Kota Melbourne, Australia, akibat bencana kebakaran hutan.
Situasi ini jelas tidak diharapkan. Tak terkecuali oleh para petenis yang akan tampil dalam turnamen bergengsi Australian Open 2020.
Bintang tenis asal Yunani, Stefanos Tsitsipas, mengaku dirinya mengalami masalah paru-paru setelah berlatih dalam kualitas udara buruk.
"Dua hari pertama di sini sangat tidak biasa," kata Tsitsipas, dilansir BolaSport.com dari Express.co.uk
"Saya berlatih selama sekitar satu setengah jam, setelah berlatih saya merasakan sakit dengan paru-paruku."
Untungnya, polusi udara secara perlahan mulai berkurang.
"Semakin hari semakin baik, saya sudah bisa menjalani latihan lagi. Keadaan jauh lebih baik daripada ketika pertama kali saya tiba," ucap Tsitsipas.
Baca Juga: Indonesia Masters 2020 - Anthony Tak Risaukan Target Jadi Juara