Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ayah Khabib Nurmagomedov Mau Bayaran Rp1,3 Triliun untuk Rematch Lawan Conor McGregor

By Fauzi Handoko Arif - Minggu, 19 Januari 2020 | 21:55 WIB
Khabib Nurmagomedov (kiri) dan Conor McGregor (kanan) saat konferensi pers jelang UFC229. (TWITTER.COM/MMAFIGHTING)

BOLASPORT.COM - Ayah Khabib Nurmagomedov, Abdulmanap memberikan syarat kepada UFC apabila ingin menggelar rematch melawan Conor McGregor.

Conor McGregor baru saja melakoni pertandingan pertamanya semenjak memutuskan hiatus pasca-kekalahan dari Khabib Nurmagomedov pada 2018.

Hasil yang dicatat McGregor pun impresif.

Dalam pertandingan melawan Donald Cerrone pada ajang UFC 246 di T-Mobile Arena, Nevada, Minggu (19/1/2020), McGregor menang TKO pada ronde pertama.

Baca Juga: Meski Menang, UFC Tak Mau Buru-buru Gelar Rematch McGregor vs Khabib

Kemenangan itu menjadi catatan penting bagi petarung berjulukan The Notorious usai tak pernah menang sejak 38 bulan lalu.

Adapun dalam duel melawan Nurmagomedov, McGregor dipaksa menyerah karena tak kuat menahan pitingan sang lawan.

Khusus kekalahannya dari Khabib Nurmagomedov sangat membuat McGregor terpukul.

Bahkan sudah 15 bulan ini sejak kekalahan dari petarung berjulukan The Eagle itu, McGregor sangat berhasrat menggelar rematch dengannya.