Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inter Milan Tetapkan Tenggat Waktu untuk Transfer Eriksen

By Sri Mulyati - Senin, 20 Januari 2020 | 18:20 WIB
Gelandang serang milik Tottenham Hotspur, Christian Eriksen. (TWITTER.COM/COYS_COM)

BOLASPORT.COM - Inter Milan mulai menyusun rencana besar untuk gelandang Tottenham Hotspur, Christian Eriksen, yang menjadi target transfer utama mereka.

Inter Milan memang sudah lama dikaitkan akan mendatangkan Christian Eriksen pada bursa transfer musim dingin tahun ini.

Namun Inter Milan disebut belum mengajukan tawaran ke Tottenham Hotspur hingga saat ini.

Pekan ini, Inter Milan dikabarkan akan bergerak cepat untuk segera mendapatkan tanda tangan Eriksen.

Klub asal Liga Italia tersebut tidak akan menunggu hingga batas akhir bursa transfer untuk mendatangkan Eriksen.

Baca Juga: Juergen Klopp Tidak Mau Terlena Nyanyian Kemenangan Fan Liverpool

Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, Inter Milan berharap bisa menyelesaikan transfer Eriksen pada pekan ini.

Dengan begitu, Eriksen akan bisa masuk ke dalam skuad Inter Milan untuk laga Liga Italia melawan Cagliari pada Minggu (26/1/2020).

Eriksen sebenarnya sudah membulatkan tekadnya untuk meninggalkan Tottenham Hotspur dengan tidak menerima perpanjangan kontrak di klub tersebut.

Baca Juga: Liverpool Tetap Membumi Meski Unggul 16 Poin dari Manchester City

Gelandang asal Denmark tersebut berniat mencari pengalaman di liga lain.

Kini Eriksen menunggu Inter Milan mengajukan tawaran untuk transfernya tahun ini.

Tottenham Hotspur disebut siap melepas Eriksen dengan harga 20 juta euro (sekitar Rp302 miliar).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P