Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - AC Milan dilaporkan berminat untuk mendatangkan winger muda milik AS Roma, Cengiz Uender, pada bursa transfer musim dingin Januari 2020.
Cengiz Uender tengah diisukan bakal segera angkat kaki setelah kehilangan tempat utama dalam starting XI AS Roma.
Terlebih Cengiz Uender lebih banyak menghabiskan waktu untuk berkutat dengan cedera pada awal musim 2019-2020.
Kondisi tersebut rupanya memantik klub rival AS Roma untuk meminangnya.
Baca Juga: Eriksen Bakal Segera Jadi Milik Inter Milan Tiga Hari ke Depan
Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, para petinggi AC Milan telah melakukan kontak dengan agen winger 22 tahun tersebut.
Kubu I Rossoneri mengajak agen Uender untuk membuat kliennya bersedia pindah ke San Siro pada musim dingin ini.
Agen Uender, Fali Ramadani, juga tengah melakukan upaya agar kliennya menemukan klub baru dengan Milan sebagai destinasi potensial.
Pemain asal Turki itu diyakini dapat berseragam Milan pada Januari 2020 ini demi mendapatkan menit bermain reguler.
Baca Juga: Asisten Pelatih Sporting Yakin Fernandes Akan Menolak Pinangan MU
Pihak Milan mengupayakan barter pemain secara pinjaman dengan pilihan pembelian permanen yang melibatkan Uender dan Suso.
Namun, upaya tersebut belum menemui hasil yang pasti mengingat I Giallorossi tidak ingin melepas Uender dengan harga murah, apalagi melepasnya ke sesama klub Liga Italia.
Uender bergabung dengan Roma sejak musim panas 2017 ketika diboyong dari klub Turki, Basaksehir, dengan biaya transfer 14,25 juta euro (sekitar Rp 216 miliar).
Pemain yang berposisi sebagai winger kanan itu telah bermain sebanyak 79 pertandingan di semua kompetisi dengan mengemas 16 gol dan 11 assist.