Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thailand Masters 2020 - Carolina Marin 'Hat-trick' ke Semifinal

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 24 Januari 2020 | 17:05 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Spanyol, Carolina Marin, berpose seusai melakoni konferensi pers laga semifinal Indonesia Masters 2020. (DIYA FARIDA PURNAWANGSUNI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Performa impresif kembali ditampilkan Carolina Marin saat berkompetisi pada turnamen Thailand Masters 2020 yang berlangsung di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, 21-26 Januari.

Eks pebulu tangkis tunggal putri nomor satu dunia asal Spanyol itu melaju ke semifinal usai mengalahkan Sayaka Takahashi (Jepang) pada perempat final, Jumat (24/1/2020).

Carolina Marin menang dengan skor 21-9, 21-16 dalam tempo 41 menit.

Pencapaian Marin ini terbilang istimewa karena pada dua turnamen sebelumnya juga mampu menembus putaran empat besar.

Baca Juga: Pengamat MotoGP Ingin Marc Marquez Membalap untuk Ducati pada 2023

Dengan demikian, Marin pun mencatat hat-trick ke semifinal pada tiga turnamen awal tahun 2020.

Hingga dua turnamen sebelumnya, Malaysia Masters 2020 dan Indonesia Masters 2020, rapor Marin pada babak semifinal tercatat 1-1.

Pada Malaysia Masters, Marin gagal melanjutkan kiprahnya setelah ditundukkan Chen Yu Fei (China) dengan skor 15-21, 14-21.

Sepekan kemudian, Marin melakukan comeback gemilang dengan menembus babak final Indonesia Masters secara back to back alias dua tahun beruntun.