Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Live RCTI Liga Italia Pekan Ini - Ada Derbi Ibukota dan Napoli Vs Juventus

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 25 Januari 2020 | 07:10 WIB
Paulo Dybala mencetak gol Juventus ke gawang Lazio dalam partai Piala Super Italia di Riyadh, 22 Desember 2019. (TWITTER.COM/BIANCONERIBRA)

BOLASPORT.COM - RCTI akan menyiarkan tiga laga pekan ini termasuk pertandingan AS Roma kontra Lazio dan Napoli versus Juventus.

RCTI telah resmi menjadi stasiun televisi yang menyiarkan laga Liga Italia di Indonesia.

Pekan ini, RCTI akan menayangkan tiga laga.

Laga Brescia kontra AC Milan akan menjadi pembuka Liga Italia pekan ke-21 meski tak akan disiarkan oleh RCTI.

 Baca Juga: Hasil Liga Italia - Gol Ante Rebic Antar AC Milan Raih Poin Penuh di Markas Brescia

RCTI baru menayangkan pertandingan pada hari Minggu (26/1/2020) dini hari dan Senin (27/1/2020) dini hari WIB.

Pertama, Torino akan menjamu Atalanta dengan sepak mula dimulai pukul 02.45 WIB.

Setelah menyiarkan pertandingan tersebut, selanjutnya RCTI bakal kembali menyiarkan pertandingan Liga Italia bertajuk Derby Della Capitale.

Pertandingan antara AS Roma versus Lazio dimulai pukul 00.00 WIB.

Baca Juga: Klopp Tidak Tahu Seberapa Jauh Keunggulan Liverpool di Papan Klasemen

Satu laga lain yang disiarkan RCTI akan berlangsung Senin dini hari WIB.

Juventus akan menantang Napoli dengan laga dimulai pukul 02.45 WIB Senin dini hari.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Saksikan Pertandingan yang mempertemukan Torino vs Atalanta Minggu 26 Januari pukul 02.15 WIB LIVE di RCTI . #RCTISPORTS #SerieA

A post shared by RCTI Sports (@rctisports) on

Jadwal Liga Italia giornata ke-21 (dalam WIB):

Sabtu, 25 Januari 2020

  • Brescia vs AC Milan (pukul 02.45 WIB)
  • SPAL vs Bologna (pukul 21.00 WIB)

Minggu, 26 Januari 2020

  • Fiorentina vs Genoa (pukul 00.00 WIB)
  • Torino vs Atalanta (Live RCTI pukul 02.45 WIB)
  • Inter Milan vs Cagliari (pukul 18.30 WIB)
  • Hellas Verona vs Lecce (pukul 21.00 WIB)
  • Parma vs Udinese (pukul 21.00 WIB)
  • Sampdoria vs Sassuolo (pukul 21.00 WIB)

Senin, 27 Januari 2020

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mantan bek Arsenal, Martin Keown, ikut berkomentar mengenai Solskjaer. . #arsenal #ligainggris #premierleague #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P