Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Di menit ke-16, Chelsea mendapatkan kesempatan untuk memperlebar keunggulan melalui Ross Barkley.
Namun, usaha Barkley, yang tinggal berhadapan dengan penjaga gawang Hull, masih gagal,
Sepakan mendatar gelandang berusia 26 tahun itu masih bisa dimentahkan oleh George Long.
Baca Juga: Move On dari Yokohama, Chelsea Gaet Perusahaan Operator Seluler
Chelsea mendominasi jalannya babak pertama dengan menguasai bola sebanyak 74% dan melakukan delapan percobaan di mana empat di antaranya berhasil tepat ke sasaran.
Akan tetapi, penampilan dominan tersebut tidak bisa membantu The Blues untuk menambah gol di 45 menit pertama.
Skor 1-0 untuk Chelsea bertahan hingga turun minum.
One up at the break. ????
Thoughts?#HULCHE pic.twitter.com/4kGezNaoKp
— Chelsea FC (@ChelseaFC) January 25, 2020
Baca Juga: Barcelona Kalah, Kerusuhan Pecah
Di babak kedua, Chelsea tidak menurunkan tempo permainan dan langsung mengambil inisiatif untuk menyerang terlebih dahulu.
Akan tetapi, Hull yang bertindak sebagai tuan rumah memberikan perlawanan yang cukup merepotkan barisan pertahanan Chelsea.