Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bahkan dalam kondisi Juventus kalah pun, Cristiano Ronaldo masih bisa mengukir sebuah rekor pribadi yang mengungguli rival abadinya, Lionel Messi.
Pada pekan ke-21 Liga Italia, Minggu (26/1/2020) di San Paolo, Juventus takluk 1-2 dari tuan rumah Napoli.
Cristiano Ronaldo mencetak gol pada menit ke-90, tetapi terlambat untuk menyelamatkan Juventus dari kekalahan karena Si Nyonya Tua sebelumnya sudah tertinggal 0-2.
Kendati Juventus kalah, Cristiano Ronaldo kembali mengukir sebuah rekor.
Torehan gol ke gawang Napoli menandai keberhasilannya selalu menjebol gawang lawan dalam 8 laga beruntun di Liga Italia 2019-2020.
Selama kariernya di liga top Eropa sejak 2003-2004, Cristiano Ronaldo kini sudah tercatat 4 kali sukses menjebol gawang lawan di liga domestik dalam setidaknya 8 pertandingan berturut-turut.
Catatan ini mengalahkan rival abadi CR7, Lionel Messi, yang baru 3 kali melakukannya di Barcelona.
Baca Juga: Karena Virus Corona, Kejuaraan Atletik Asia 2020 di China Batal
Baca Juga: Tangan Kiri Kobe Bryant Berdarah Merah-Hitam, AC Milan Menangis
Ronaldo pertama kali melakukannya pada musim 2013-2014 bersama Real Madrid.
Antara 2 Maret hingga 4 Mei 2014, dia berturut-turut menjebol gawang Atletico Madrid, Levante, Malaga, Barcelona, Sevilla, Vallecano, Osasuna (2 gol), dan Valencia.
Kemudian di musim berikutnya, pada selang 25 Agustus-22 November 2014, CR7 mencetak gol ke gawang Cordoba, Atletico Madrid, Deportivo (3), Elche (4), Villarreal, Athletic Bilbao (3), Levante (2), Barcelona, Granada, Vallecano, dan Eibar (2).
Catatan selalu mencetak gol dalam 11 laga liga beruntun pada musim 2014-2015 itu menjadi rekor terbaik selama karier Ronaldo.
Baca Juga: Bursa Transfer Tinggal 5 Hari, AC Milan Bisa Bangku Cadangkan Rp1,5 Triliun
Baca Juga: Pengkhianatan Ninja, Radja Nainggolan Memang Doyan Jebol Gawang Inter Milan
Pada 2017-2018, Ronaldo kembali menjebol gawang lawan dalam 8 laga berturut-turut di Liga Spanyol.
Real Sociedad (3), Real Betis, Alaves (2), Getafe (2), Eibar (2), Girona (4), Atletico Madrid, dan Athletic Bilbao menjadi korbannya.
Di Liga Italia 2019-2020, catatan selalu mencetak gol dalam 8 pertandingan beruntun dimulai Ronaldo pada 1 Desember 2019.
Dia berhasil menjebol gawang Sassuolo, Lazio, Udinese (2), Sampdoria, Cagliari (3), AS Roma, Parma (2), dan Napoli.