Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alicia Keys dan Boyz II Men Beri Tribut untuk Kobe Bryant di Grammy

By Lariza Oky Adisty - Senin, 27 Januari 2020 | 12:31 WIB
Pebasket legendaris Los Angeles Lakers, Kobe Bryant. (TWITTER.COM/SPECTRUMSN)

BOLASPORT.COM - Tribut untuk Bryant dia tunjukkan pada perhelatan Grammy Awards, Minggu (26/1/2020) malam waktu setempat atau Senin pagi WIB.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Kobe Bryant (41) meninggal dalam kecelakaan helikopter di Calabasa, Amerika Serikat.

Kecelakaan tersebut juga merenggut nyawa delapan penumpang helikopter lain, termasuk putri Bryant, Gianna.

Kabar kematian Bryant mengundang ucapan duka cita baik dari kalangan pencinta bola basket di Amerika Serikat maupun seluruh dunia.

Berita duka itu muncul hanya selang beberapa jam sebelum Grammy Awards, penghargaan musik tertinggi Amerika Serikat, dilangsungkan di Staples Center, Los Angeles, Amerika Serikat.

Staples Center punya koneksi khusus dengan Kobe Bryant. Tempat ini merupakan kandang LA Lakers, klub yang membesarkan nama Bryant.

Bryant memperkuat Lakers selama 20 tahun dan meraih sejumlah prestasi bergengsi.

Alicia Keys yang menjadi pembawa acara Grammy pun menyampaikan ungkapan duka cita atas wafatnya Kobe.

Baca Juga: Sejumlah Prestasi yang Diukir Kobe Bryant di LA Lakers dan NBA

"Kita di sini merasa sangat sedih. Tak pernah saya membayangkan Grammy akan dimulai dengan cara demikian," kata Keys, dikutip BolaSport.com dari Los Angeles Times.

"Kita semua berdiri di sini dengan hati remuk, di rumah yang dibangun Kobe Bryant. Sekarang, Kobe, putrinya Gianna, dan semua yang pergi meninggalkan kita ada dalam hati dan doa kita semua," ujar Keys.

Sosok yang dikenal dengan lagu Fallin, A Woman's Worth, dan Girl on Fire tersebut lalu mengundang grup R&B Boyz II Men ke panggung dan bernyanyi sebagai tribut untuk Bryant.

"Saya tahu musik adalah hal paling menyembuhkan di dunia. Jadi, mari kita sama-sama sembuh dari duka," ucap peraih 15 trofi Grammy Awards tersebut.

Baca Juga: Mengenang Kobe Bryant - Saat Si Anggur Tak Bermain karena Sudah Bikin Lawan Terlalu Menderita

Keys bukan satu-satunya yang berduka.

Di luar Staples Center, para penduduk kota LA berkumpul dan melakukan tribut dan penghormatan terakhir untuk Bryant.

Sepanjang karier Bryant, pemain berposisi shooting guard tersebut memenangi lima trofi juara NBA bersama LA Lakers.

Tiga di antaranya terjadi secara beruntun dari 2000 hingga 2002, sebelum terulang pada 2009 dan 2010.

Baca Juga: Kobe Bryant Meninggal, 2 Hashtag tentang Sang Pebasket Legendaris Trending Topic

Bryant juga dua kali terpilih sebagai pemain terbaik alias most valuable player (MVP) final NBA, masing-masing pada 2009 dan 2019.

Perjalanan 20 tahun bersama LA Lakers menjadikan dia sebagai pemain terlama yang pernah memperkuat satu klub.

Dedikasi bersama Lakers menjadikan Bryant sebagai pemain dengan jumlah penampilan terbanyak.

Bryant menorehkan penampilan dalam 1.346 pertandingan di musim reguler serta 220 pertandingan dalam babak play-off (220 pertandiingan).

Ia juga menjadi pemain dengan poin terbanyak untuk Lakers dengan 33.643 poin pada 1 Februari 2010.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P