Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Bojan Hodak, fokus untuk membenahi kesalahan anak asuhnya jelang pertemuan kedua kontra Lalenok United.
PSM Makassar akan kembali bertempur dalam babak play-off Piala AFC 2020 di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (29/1/2020).
Tim berjulukkan Juku Eja itu akan menjalani leg kedua melawan wakil Tomor Leste, Lalenok United.
Perjuangan Ferdinand Sinaga dkk sebetulnya bisa terbilang mudah, sebab mereka telah mengantongi kemenangan telak 4-1 pada leg pertama.
Baca Juga: Persib Merasa Persiapannya Sangat Cukup untuk Sambut Liga 1 2020
Akan tetapi, opini berbeda disampaikan oleh pelatih PSM Makassar, Bojan Hodak.
Pelatih asal Kroasia itu menilai bahwa penampilan anak asuhnya pada leg pertama jauh di bawah harapannya.
Bojan Hodak melihat para pemainnya banyak melakukan kesalahan ketika menjalani laga pertama kontra juara Liga Timor Leste tersebut.
Oleh sebab itu, saat ini Hodak sedang fokus membenahi kesalahan skuadnya supaya bisa tetap menjaga kans lolos ke fase grup Piala AFC 2020.
"Kami sedang fokus pada hal-hal yang kita lakukan tidak benar di pertandingan sebelumnya," tutur Hodak dilansir Bolasport.com dari Tribun Timur.
"Kami juga mencari bagaimana supaya mereka bisa melakukan (menerapkan strategi) dengan benar di laga selanjutnya," ujar Hodak lagi.
Setelah melalui persiapan selama beberapa hari, mantan pelatih timnas U-19 Malaysia itu mulai melihat hasilnya.
Hodak merasa saat ini timnya sudah mampu memahami keinginannya dan dianggap bisa tampil baik di laga selanjutnya.
Baca Juga: Dua Pemaing Asing Resmi Merapat ke Barito Putera Siapakah Dia?
"Saya kira mereka memahami hal tersebut, saya berharap sudah lebih baik di laga selanjutnya," ucap Hodak lagi.
Hodak pun menjelaskan tentang kondisi Rizky Pellu dkk yang sedang berada dalam kondisi prima.
Hodak optimistis anak didiknya bisa tampil lebih baik daripada pertandingan pertama yang digelar pekan lalu.
"Saya kira sudah membaik dan lebih baik dari pertandingan pertama kemarin," kata pelatih 48 tahun itu.
Baca Juga: Messi dan Ronaldo Turut Mengucapkan Belasungkawa untuk Kobe Bryant
"Karena asal kamu tahu saja, pertandingan pertama kami itu langsung resmi," ucapnya mengakhiri.
PSM Makassar menang telak atas Lalenok United dengan skor 4-1 dalam leg pertama play-off Piala AFC 2020 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (22/1/2020).
Empat gol Juku Eja berasal dari hat-trick Ferdinand Sinaga (12', 69', dan 72') serta satu gol Giancarlo Lopes (41').
Sedangkan gol semata wayang Lalenok United diciptakan oleh Daniel Adade pada menit kedua.
Jika saja PSM Makassar mampu mempertahankan keunggulan agregat, maka mereka akan langsung lolos ke fase grup Piala AFC 2020.
PSM akan tergabung di Grup H Piala AFC 2020 bersama Tampines Rovers, Kaya Ilo-olo, dan Shan United.