Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Merinding, Atlet ini Menyelam di Air Sangat Dingin Tanpa Perlengkapan

By Imadudin Adam - Selasa, 28 Januari 2020 | 07:34 WIB
Super human (GUINESS WORLD RECORD)

BOLASPORT.COM - Sosok free diver andal dari Denmark bernama Stig Severinsen tentu bukanlah nama asing bagi penggemar olahraga menyelam.

Sosok yang satu ini sudah malang melintang di dunia free diving bahkan hingga memecahkan berbagai rekor yang rasanya tidak manusiawi.

Free diver merupakan olahraga air yang menguji kemampuan perenang untuk menahan nafas dengan waktu yang cukup lama.

Baca Juga: Heroik! Bocah ini Lumpuhkan Penjahat dengan Teknik Kuncian Super

Meski tidak muda lagi, Severinsen diketahui sukses memegang rekor menahan nafas di dalam air di tahun 2013. Dia sukses menahan nafas selama 22 menit.

Di tahun tersebut dia mengalahkan rekor sebelumnya dengan menahan nafas selama 20 menit.

Di samping itu, Severinsen juga kerap melakukan aksi super human yang tak kalah menghebohkan.

Baca Juga: Tak Manusiawi! Biksu ini Gak Goyang Ditampol Wajahnya Tujuh Kali

Severinsen pernah berenam sejauh 76 meter di bagian Timur Greenland yang sangat dingin.

Berenang di bawah air dingin tentu saja memiliki banyak risiko karena otot dan fungsi otak bisa membeku sehingga bisa membuat Severinsen langsung tenggelam seketika.

 
 
 
View this post on Instagram

Mantan bek Arsenal, Martin Keown, ikut berkomentar mengenai Solskjaer. . #arsenal #ligainggris #premierleague #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on