Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Jalan terjal harus bisa dilewati Manchester United jika masih ingin lolos ke final Carabao Cup musim ini.
Kekalahan 1-3 dari Manchester City di kandang pada leg pertama semifinal Carabao Cup yang berlangsung pekan lalu jelas bukan skenario yang diinginkan oleh kubu The Red Devils.
Meski demikian, Manchester United tetap harus menjalani pertandingan leg kedua semifinal di Etihad Stadium, Kamis (30/1/2020) dini hari WIB mulai pukul 02.45.
Mengalahkan Manchester City di Etihad tentu bukan perkara mudah.
Akan tetapi, The Red Devils pernah lolos ke final Piala Liga Inggris setelah menyingkirkan Manchester City di semifinal.
Setan Merah melakukannya pada edisi musim 2009-2010.
Ketika itu, Manchester United pulang dengan tangan hampa setelah kalah tipis 1-2 dari tuan rumah Manchester City di leg pertama semifinal.
Baca Juga: Pep Guardiola Minta Penonton Lebih Banyak di Stadion Etihad
Tetapi pada leg kedua semifinal, Manchester United berhasil mengalahkan Manchester City 3-1.