Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Bandung Dinilai Robert Siap Bersaing di Liga 1 2020, Asal...

By Nezatullah Wachid Dewantara - Selasa, 28 Januari 2020 | 19:50 WIB
Logo Persib Bandung (TRIBUNJATENG.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, menilai timnya memerlukan satu poin penting lagi untuk mengarungi Liga 1 2020.

Persib Bandung saat ini masih dalam tahap persiapan menghadapi Liga 1 2020 yang rencananya akan dimulai bulan depan.

Seperti diketahui, PT LIB selaku operator kompetisi telah memutuskan bahwa Liga 1 2020 akan dimulai pada 29 Februari 2020.

Dengan keputusan tersebut, artinya tim kontestan Liga 1 2020 hanya punya waktu kurang lebih satu bulan persiapan dari sekarang.

Baca Juga: Uji Coba Keempat, Shin Tae-yong Kabarkan Kondisi Timnas U-19 Indonesia

Baca Juga: Juventus Cuma Perlihatkan 60 Persen Kekuatan, Liga Italia Jadi Lebih Terbuka

Mengenai hal itu, perlatih Persib Bandung Robert Rene Alberts, mengakui jika timnya belum sepenuhnya siap.

Juru taktik asal Belanda itu menilai bahwa komposisi pemain tim berjulukan Maung Bandung tersebut masih belum komplit.

Persib kini hanya mempunyai satu striker yang baru saja didatangkan dari Persiba Balikpapan, Beni Oktovianto.

Skuat Maung Bandung harus kehilangan top scorer tim dua musim beruntun, Ezechiel N'Douassel, yang memutuskan hengkang ke Bhayangkara FC.

Baca Juga: 5 Pesepak bola dengan Kematian Tragis, Termasuk Rival Messi

Untuk menggantikan posisi Eze, Robert sebenarnya sudah membuat langkah antisipasi dengan melakukan trial terhadap duo Brasil Wander Luiz dan Joel Vinicius.

Akan tetapi, Persib tampaknya kurang terkesan dengan performa Joel Vinicius dan memilih membiarkannya hengkang setelah diminati oleh klub asal Vietnam.

KRIS ANDIEKA/VIKINGPERSIB.CO.ID
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Robert pun saat ini masih menunggu kedatangan satu pemain asal Belanda yang akan menggantikan posisi Joel Vinicius.

Namun sejauh ini, belum ada keputusan soal tambahan striker untuk memperkuat lini depan Persib, hal itulah yang membuat Robert menilai Persib belum siap.

Baca Juga: Ganda Campuran Inggris , Gelar Super 300 Pertama, dan Hafiz/Gloria

"Tahun ini, kami harus punya ekspektasi yang lebih tinggi seperti yang pernah saya katakan," ujar Robert dikutip BolaSport.com dari Tribun Jabar.

"Kami punya target yang sangat tinggi dengan tim ini, kami mengejar itu harus dengan kondisi tim yang siap, dan tim saat ini masih belum siap."

"Itu tergantung kapan kami resmi mendapatkan dua striker," ucapnya.

Menurut Robert, adanya striker tambahan adalah hal yang mutlak jika Persib ingin mencapai target-targetnya di musim 2020.

Baca Juga: Kebut Persiapan Liga 1 2020, Borneo FC Agendakan Pemusatan Latihan

"Yang jelas kami harus dapat dulu dua striker, baru setelah itu memikirkan soal target," kata Robert.

"Kami akan bertemu dengan manajemem soal target yang dipatok musim ini, bukan hanya Liga, tapi juga yang lain," tuturnya menjelaskan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P