Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Komisi Disiplin Liga Italia resmi menjatuhkan hukuman kepada striker Inter Milan, Lautaro Martinez, menyusul kartu merah yang diterimanya dalam laga pekan ke-21 Serie A melawan Cagliari, Minggu (26/1/2020) di Giuseppe Meazza.
Hukuman itu membuat Lautaro Martinez tidak bisa tampil di derby della Madonnina melawan AC Milan pada 9 Februari mendatang.
Dalam laga melawan Cagliari, Lautaro Martinez mendapatkan kartu kuning setelah melakukan protes kepada wasit ketika dia merasa dilanggar pemain Cagliari pada menit-menit terakhir.
Setelah menerima kartu kuning, Lautaro malah lebih galak melakukan protes sehingga wasit pun memberikan kartu kuning kedua yang otomatis menjadi kartu merah.
Selasa (28/1/2020), Komisi Disiplin Liga Italia mengumumkan hukuman yang bakal diterima Lautaro dan kekhawatiran Inter Milan menjadi kenyataan.
Sang striker dijatuhi skorsing 2 pertandingan sehingga dia akan melewatkan laga melawan Udinese (2/2/2020) dan AC Milan.
"Untuk protes berlebihan yang diikuti sikap mengintimidasi wasit, berteriak dengan kata-kata Spanyol," demikian pernyataan Komisi Disiplin Liga Italia soal alasan Lautaro Martinez dijatuhi skorsing lebih dari satu pertandingan.
Baca Juga: Super Mengecewakan, Man United Masih Mau Tampung Alexis Sanchez
Baca Juga: 5 Pesepak bola dengan Kematian Tragis, Termasuk Rival Messi