Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Trial Baru Persib Bandung Pernah Setim dengan 2 Bintang Tottenham Hotspur

By Metta Rahma Melati - Rabu, 29 Januari 2020 | 10:21 WIB
Pemain trial Persib, Geoffrey Castillion (PERSIB.CO.ID)

Malang melintang di Eropa, Geoffrey Castillion pun pernah bermain satu tim dengan dua bintang Tottenham Hotspur di awal kariernya.

Baca Juga: Pogba Bersaudara Beda Nasib, Ada yang Jadi Pengangguran

Geoffrey Castillion pernah satu tim dengan Toby Alderweireld dan Jan Vertonghen saat memperkuat Ajax Amsterdam.

Saat itu Geoffrey Castillion debut dengan tim utama Ajax Amsterdam pada pekan ke-28 Eredivisie, Minggu (20/3/2011).

Saat itu Ajax Amsterdam bertandang ke markas ADO Den Haag.

Toby Alderweireld dan Jan Vertonghen masuk sebagai starter.

Sedangkan Geoffrey Castillion masuk dari bangku cadangan pada menit ke-62 menggantikan Dario Cvitanich.

Saat itu dipimpin Frank de Boer, Ajax Amsterdam kalah 2-3 dari ADO Den Haag.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P