Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dragan Djukanovic Tegaskan Flavio Beck Junior Siap Datang ke PSIS Semarang

By Bayu Chandra - Rabu, 29 Januari 2020 | 16:00 WIB
Pemain asing Semen Padang, Flavio Beck Junior saat memberikan keterangan pers, Selasa (15/10/2019). (MEDIA PERSIJA JAKARTA)

BOLASPORT.COM - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic menegaskan bahwa Flavio Beck Junior siap datang ke timnya musim ini.

Pemain-pemain baru mulai berdatangan ke skuat PSIS Semarang menjelang bergulirnya Liga 1 2020.

Kepastian tersebut disampaikan langsung oleh pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic yang menjelaskan satu mantan pemain Semen Padang, Flavio Beck Junior siap datang.

Dragan Djukanoviv menyampaikan pernyataan tersebut saat melakukan sesi jumpa pers di Semarang pada Selasa (28/1/2020).

Baca Juga: Persija Mulai Rancang Agenda Uji Coba Jelang Kick-off Liga 1 2020

Dragan Djukanovic mengatakan status Flavio Beck Junior akan menjadi pemain asing baru milik PSIS Semarang musim ini.

"Flavio Beck Junior akan datang, dia akan menjadi pemain asing baru PSIS Semarang," ujar Dragan.

Dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Jateng, apabila benar, maka Flavio Beck Junior akan melengkapi jumlah pemain asing PSIS Semarang di Liga 1 2020 menjadi empat pemain.

Sebelumnya, PSIS sudah memastikan tiga pemain asingnya musim lalu tetap bertahan seperti Bruno Silva, Wallace Costa, Jonathan Cantillana, dan Bruno Silva.