Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-19 Indonesia Berpotensi Satu Grup dengan Korsel, Malaysia atau Vietnam di Piala Asia U-19 2020

By Metta Rahma Melati - Kamis, 30 Januari 2020 | 12:54 WIB
Pelatih sekaligus manajer timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berunding dengan Indra Sjafri saat memimpin latihan timnas U-19 Indonesia. (PSSI.ORG)

BOLASPORT.COM - Sebelum menghadapi Piala Dunia U-20 2021, timnas U-19 Indonesia akan dihadapkan pada Piala Asia U-19 2020.

Saat ini timnas U-19 Indonesia tengah menjalani training center (TC) alias pemusatan latihan sebagai persiapan Piala Dunia U-20 2021 di Chiang Mai, Thailand.

Pemusatan latihan yang dipimpin Shin Tae-yong itu sudah dihelar sejak 20 Januari dan akan berakhir pada 1 Februari 2020.

Selama menjalani pemusatan latihan, timnas U-19 Indonesia telah menjalankan lima kali uji tanding.

Pertama timnas U-19 Indonesia kalah 0-2 melawan klub Universitas, Kyung Hee University. Uji tanding kedua timnas U-19 Indonesia kalah 0-4 melawan Seongnam FC.

Baca Juga: Negara Tetangga Masuk Radar Bima Sakti untuk Jadi Lawan Uji Coba Timnas U-16 Indonesia

Laga ketiga timnas U-19 Indonesia kalah 1-5 dari Busam IPark yang baru saja promosi ke K-League 1. Lalu timnas U-19 Indonesia kalah lagi 1-4 melawan Seongnam FC.

Pada uji tanding kelima, timnas U-19 Indonesia akhirnya bisa menang, kali ini mengalahkan klub Kyung Hee University dengan skor 2-1.

Serangkaian uji coba itu dan pemusatan latihan itu sebagai persiapan agenda 2020-2021.