Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - AS Roma melepas Alessandro Florenzi ke Valencia mendekati akhir periode bursa transfer Januari ini.
Alessandro Florenzi hengkang dari AS Roma ke Valencia dengan status pinjaman sampai akhir musim ini.
Dikutip BolaSport.com dari situs resmi klub, Valencia hanya menggunakan jasa Florenzi sebagai pinjaman sampai 30 Juni 2020.
Pemain yang bisa ditempatkan di berbagai posisi tersebut tak dikenai opsi penebusan permanen buat Valencia.
Florenzi tiba di Spanyol pada Kamis (30/1/2020) pagi waktu setempat untuk menjalani agenda tes medis, teken kontrak, dan sudah mengikuti sesi latihan perdana.
Baca Juga: Barcelona Siap Ngebut Cari Striker Baru Sebelum Bursa Transfer Ditutup
Baca Juga: Inter Milan Rasa Premier League, 6 Alumni Liga Inggris Dimainkan Conte
Baca Juga: Jadwal Semifinal Coppa Italia: Napoli Vs Inter Milan, AC Milan vs Juventus
Bagi pemain berusia 28 tahun itu, transfer ke Valencia merupakan petualangan pertamanya membela klub non-Italia.
Florenzi merupakan putra daerah asli Roma. Ia lahir di ibu kota Italia dan merupakan jebolan akademi AS Roma yang dipromosikan ke tim utama pada 2011.
???? @Florenzi ya entrena a las órdenes de Albert Celades
???????? Primeras imágenes del nuevo jugador valencianista ejercitándose con sus nuevos compañeros
A lavorare! ????????????#AmuntValencia ???? #BenvingutFlorenzi pic.twitter.com/7dbUDnK7db
— Valencia CF ???????? (@valenciacf) January 30, 2020
Hengkangnya Florenzi ke Valencia menyebabkan AS Roma kehilangan satu lagi putra daerah di skuad mereka.
Dipersempit sejak era Giuseppe Giannini, Francesco Totti, dan Daniele De Rossi, Tim Serigala selalu punya minimal seorang pemain asli kelahiran Roma yang ditempa di akademi mereka sebelum naik level ke tim utama.
Baca Juga: Gelombang Protes Skuat Valencia soal Penjualan Rodrigo ke Rival
Florenzi merupakan penerus para legenda tersebut.
Setelah dia pergi, I Lupi kini tinggal memiliki Lorenzo Pellegrini sebagai satu-satunya putra daerah di skuad utama AS Roma.