Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pamit dengan PSM, Marc Klok: Terima Kasih dari Lubuk Hatiku yang Terdalam

By Metta Rahma Melati - Jumat, 31 Januari 2020 | 12:15 WIB
Pemain PSM Makassar, Marc Klok, beraksi pada laga Liga 1 2018 kontra Madura United. (MUHAMMAD ABDIWAN/TRIBUN TIMUR )

"Mewakili manajemen PSM, saya mendukung Klok sebagai pemain profesional agar selalu bekerja keras dan memberikan yang terbaik untuk klubnya," ujarnya.

Berpisah dengan PSM Makassar, Marc Klok menyampaikan kalimat pamit melalui unggahan video di instagramnya pada Kamis (31/1/2020).

Baca Juga: Fernandes: Saya Akan Berikan Segalanya untuk Meraih Trofi bersama Man United

SUPERBALL.ID/FERI SETIAWAN
Pemain PSM Makassar Marc Klok berebut bola dengan bek Bhayangkara FC Indra Kahfi di Stadion Patr

"Dear Makassar, untuk kota, untuk kluc, untuk pemain dan untuk semua suporter, dan keluargaku. Pertama-tama saya benar-benar bersyukur dan merasa terhormat. Telah diberi kesempatan untuk menjadi bagian dari keluar ini," kata Marc Klok.

"Terima kasih, dari lubuk hatiku yang terdalam.

"Sejak hari pertama, anda menyambut saya dengan tangan terbuka dan menghargai saya.
Saya mendapat rumah baru, Makassar," ujarnya.

Marc Klok telah tiga musim bermain untuk PSM Makassar.

Pemain 26 tahun itu telah mempersembahkan trofi Piala Indonesia untuk PSM Makassar.

Bersama PSM Makassar juga, ia meraih AFC Cup Best Goal musim 2019.