Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Danny Ings: Meninggalkan Liverpool adalah Keputusan Menyakitkan

By Finky Ariandi - Sabtu, 1 Februari 2020 | 20:30 WIB
Striker Southampton, Danny Ings, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Tottenham Hotspur pada lanjutan Liga Inggris. (TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE)

BOLASPORT.COM - Danny Ings yang kini membela Southampton mengungkapkan penyesalannya angkat kaki dari Liverpool.

Rasa penyesalan tertumpuk dalam diri Danny Ings.

Striker Southampton itu mengaku menyesal meninggalkan Liverpool pada tahun 2018.

Dikutip BolaSport.com dari Daily Mail, pemain berusia 27 tahun mengatakan saat itu Liverpool sebenarnya tidak ingin mengeluarkannya dari tim.

"Cara terbaik yang bisa saya katakan adalah mereka tidak mendorong saya untuk keluar, keputusan saya sendiri untuk meninggalkan tim," ungkap Ings.

"Sebuah pengalaman baik untuk bisa membela Liverpool, jadi ketika itu terenggut membuat perasaan saya sakit, sangat menyakitkan."

Baca Juga: Jelang Liverpool Vs Southampton, Begini Juergen Klopp Melihat Sosok Danny Ings

Baca Juga: Selama 4 Tahun, Juergen Klopp Miliki Kesepakatan dengan Pemain Liverpool

Alasan Ings keluar dari Liverpool karena berambisi bermain secara reguler di tim lain.