Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyerang Persebaya Surabaya, David da Silva, mengatakan bahwa kompetisi musim 2020 akan sangat sulit dan berat.
Bukan tanpa alasan mengapa David da Silva menganggap kompetisi musim 2020 akan sangat sulit bagi Persebaya Surabaya.
Kompetisi Liga 1 2020 rencananya akan dimulai pada 29 Februari 2020 dan beberapa tim mulai melakukan persiapan secara matang.
David da Silva menilai sejumlah tim telah berupaya melakukan persiapan lebih awal pada musim ini.
Sebagai ujung tombak Persebaya Surabaya, David da Silva mengatakan bahwa beberapa tim besar seperti Persija Jakarta, Bhayangkara FC, Persib Bandung, bahkan Bali United telah melakukan persiapan secara matang.
Baca Juga: Masukan dari sang Ayah Jadi Alasan Fandi Eko Utomo Mantap Gabung PSIS
David da Silva pun sadar, bahwa dirinya harus berjuang ektra keras bersama Persebaya Surabaya musim ini dan tidak akan memikirkan berapa jumlah gol yang akan dicetak.
Meski demikian, David da Silva berharap Persebaya Surabaya bisa menjadi tim yang tetap berada di posisi puncak klasemen pada akhir musim.
"Saya rasa musim ini akan berat. Persija Jakarta, Bhayangkara, Persib Bandung menjadi lebih kuat di liga nanti," kata David da Silva.
"Saya tidak terlalu memikirkan berapa gol atau assist yang saya akan cetak. Saya melihat skuat Persebaya Surabaya sekarang juga kedatangan pemain berkualitas."
Baca Juga: Geoffrey Castillion Cetak Brace, Persib Bandung Kalahkan Melaka United
"Kami memiliki peluang di liga. Saya harap Persebaya Surabaya bisa menjadi tim yang menempati posisi atas pada akhir musim 2020," ujar David da Silva dikutip BolaSport.com dari laman resmi Persebaya.
Pemain asal Brasil tersebut memang baru saja kembali dari Brasil untuk menikmati liburan, sehingga harus segera menyesuaikan sesi latihan Persebaya Surabaya.
David da Silva tidak mengikuti sesi pemusatan latihan (TC) di Yogyakarta pada 15 hingga 25 Januari 2020
David sadar, dalam posisi tertinggal secara aspek fisik dan kebugaran.
Oleh karena itu, selama menikmati libur di kampung halamannya, Brasil, dirinya tetap menjalani latihan.
"Saya perlu mencapai titik bugar karena baru datang dari masa libur. Meski begitu, saya juga mempersiapkan diri selama di sana," kata David mengakhiri.