Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fakta Unik di Balik Hengkangnya Achmad Jufriyanto dari Persib Bandung

By Hugo Hardianto Wijaya - Minggu, 2 Februari 2020 | 19:30 WIB
Achmad Jufriyanto alias Jupe resmi berpamitan dengan pemain dan ofisial Persib Bandung di Stadion Siliwangi, Bandung, Minggu (2/2/2020). (PERSIB.CO.ID)

Jupe berpisah dengan Maung Bandung di tanggal dia menjalani debut bersama Persib.

Dilansir Bolasport.com dari Kompas, pemain 32 tahun itu menjalani laga pertama bersama Persib Bandung pada 2 Februari 2014 saat bersua Sriwijaya FC.

Selama berseragam Persib Bandung, Jupe tampil dalam 86 pertandingan resmi dengan sumbangan enam gol, masing-masing dua di LSI 2014, Liga 1 2017 dan 2019.

Sepanjang kiprahnya, Persib Bandung menjadi tim paling lama yang pernah dibela oleh Achmad Jufriyanto.

Baca Juga: Firmino Lewati 10 Kali Bulan Purnama Tanpa Gol di Anfield

Sejatinya, Jupe pernah hengkang sebentar dari Persib Bandung dan hijrah ke Kuala Lumpur FA pada musim 2018-2019.

Di sana, mantan pemain Sriwijaya FC itu tampil sebanyak 17 kali namun tidak mencetak gol satu pun.

Menurut laman resmi Persib Bandung, Jupe memutuskan pergi dari pasukan Robert Alberts atas keputusannya sendiri.

Manajemen Persib Bandung lantas mendoakan kesuksesan untuk Achmad Jufriyanto dalam kariernya di masa depan.

Baca Juga: Ada Komentar Negatif yang Mengiringi Transfer Makan Konate ke Persebaya Surabaya