Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Terdapat laporan yang menyebutkan bahwa sebelum terpilihnya Quique Setien mengarsiteki Barcelona, ada beberapa target yang lebih diutamakan.
Barcelona dikabarkan kesulitan untuk mencari pengganti Ernesto Valverde yang dipecat pada bulan Januari lalu.
Dikutip BolaSport.com dari Daily Mail, tim raksasa Spanyol tersebut akhirnya menunjuk mantan pelatih Real Betis, Quique Setien.
Menurut laporan dari AS, penunjukan Setien untuk menangani Barcelona dilakukan setelah sebelumnya tim kesulitan mendatangkan kandidat pelatih utama.
Laporan tersebut menyatakan bahwa pilihan utama Barcelona adalah mendatangkan Xavi Hernandez kembali ke Camp Nou.
Baca Juga: Dangkalnya Kedalaman Skuad Barcelona Bukan Masalah Buat Setien
Baca Juga: Krisis Pemain, Barcelona Harus Munculkan Bocah-bocah Ajaib
Namun mantan gelandang tersebut menolak pinangan tim karena merasa saat ini bukan waktu yang tepat untuk pindah melatih di Camp Nou.
Hal tersebut kemudian membuat mereka beralih kepada Ronald Koeman yang melatih tim nasional Belanda.
Namun permintaan tersebut ditolak karena sang pelatih berkomitmen untuk terus membimbing Belanda guna menghadapi Piala Euro 2020 mendatang.
Mauricio Pochettino dan Massimiliano Allegri juga menolak tawaran yang diajukan oleh Barcelona.
Pochettino dikabarkan akan sangat dekat untuk berlabuh dengan rival mereka Espanyol.
Sedangkan Allegri tidak ingin memotong waktu liburannya saat ini untuk kembali melatih sebuah klub.
Pelatih Barcelona B, Fransisco Garcia Pimienta sebelumnya dipertimbangkan untuk melatih skuat utama Barcelona namun berhenti karena tidak ada kejelasan.
Pada akhirnya Blaugrana menjatuhkan pilihannya kepada Setien untuk segera melatih Lionel Messi cs untuk melewati sisa musim Liga Spanyol 2019-2020.