Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Jorge Lorenzo bisa kembali berbagi garasi bersama rival sekaligus mantan rekan setimnya, Valentino Rossi, dalam tes pramusim MotoGP 2020.
Kembalinya Jorge Lorenzo ke Yamaha menjadi salah satu berita besar yang muncul menjelang berlangsungnya MotoGP 2020.
Jorge Lorenzo direkrut Yamaha untuk memperkuat tim pengujinya pada 2020. Dia bakal bertanggung jawab untuk mengawal pengembangan motor M1.
Bekal mumpuni memang sudah dimiliki Lorenzo untuk menjadi pembalap penguji Yamaha.
Selain koleksi tiga gelar MotoGP bareng Yamaha, Lorenzo memiliki gaya mengendarai yang diyakini sesuai dengan karakter motor M1.
Lorenzo sendiri tidak hanya akan bereuni dengan si kuda besi. Pembalap asal Mallorca itu juga akan bersua kembali dengan mantan rekan setimnya, Valentino Rossi.
Duo pembalap impian Yamaha tersebut bahkan berpeluang untuk kembali tampil selintasan dalam tes pramusim MotoGP 2020 pada akhir pekan ini.
Terlambatnya Lorenzo dalam shakedown test menjadi indikasinya.
Baca Juga: Demi Mimpi Juara MotoGP, Jack Miller Berambisi Gabung Tim Pabrikan pada 2021
Seperti diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Lorenzo dan Yamaha baru muncul dalam hari kedua shakedown test yang berlangsung di Sepang, Senin (3/2/2020).
Lorenzo bahkan sama sekali belum mulai mengaspal. Pembalap berjuluk Por Fuera itu hanya nongol di pitlane dengan mengenakan jaket balapnya.
Akan tetapi, tugas menguji mesin baru motor M1 dilakukan dua pembalap penguji Yamaha lainnya, Katsuyuki Nakasuga dan Kohta Nozane.
Media motorsport asal Inggris, Crash.net, membuat spekulasi bahwa Lorenzo berpeluang besar untuk ikut mentas dalam tes pramusim MotoGP di tempat yang sama.
As suspected, Lorenzo has now changed out of his leathers.
But would Lorenzo really have flown all this way just to ride on the final day of Shakedown? The chances of him also appearing for Yamaha at the Official Test are surely high.
— CRASH.NET/MotoGP (@crash_motogp) February 3, 2020
"Sepertinya Lorenzo hanya bersiap-siap untuk hari terakhir shakedown test," tulis Crash.net dalam akun Twitternya, @crash_motogp.
"Lorenzo sudah mengganti jaket balapnya. Tetapi apakah Lorenzo terbang jauh-jauh hanya untuk tampil di hari terakhir shakedown test?
"Peluang dirinya juga tampil bagi Yamaha dalam tes resmi pastinya tinggi."
Lorenzo dan Rossi dikenal nyaris tak pernah akur saat sama-sama membela Yamaha. Puncaknya saat keduanya bersaing dalam perebutan gelar juara MotoGP 2015.
Baca Juga: Tampik Isu ke Ducati, Alex Rins Perpanjang Kontrak dengan Suzuki
Namun begitu, Rossi dan Lorenzo beberapa kali menunjukkan tanda-tanda perdamaian. Termasuk jabat tangan selepas Por Fuera memenangi balapan MotoGP Italia 2018.
Rossi sendiri menyambut baik bergabungnya Lorenzo ke Yamaha. Hal itu seperti diutarakan sahabatnya, Uccio Salucci, dalam interviu dengan GPOne.
"Dia [Rossi] senang memiliki seseorang seperti Lorenzo bekerja baginya," ujar Uccio. "Yamaha melakukan pekerjaan bagus dengan merekrutnya."
Baca Juga: Saran dari Test Rider Honda untuk Alex Marquez Jelang Tes Pramusim MotoGP 2020
Baca Juga: Shakedown Test MotoGP 2020 - Lorenzo Akhirnya Nongol, Rekor Rossi Masih Aman