Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jon Jones Jadi Atlet yang Paling Sering Jalani Tes Narkotika pada 2019

By Arif Setiawan - Selasa, 4 Februari 2020 | 20:15 WIB
Petarung Amerika Serikat, Jon Jones, tengah melakukan persiapan melawan Dominick Reyes pada UFC 247. Pertarungan itu dimaksudkan untuk merebutkan gelar juara light-heavyweight. (twitter.com/UFCForAll)

BOLASPORT.COM - Wakil Presiden Kesehatan Atlet UFC, Jeff Novitzky, mengatakan bahwa petarung seni bela diri campuran alias mixed martial arts (MMA) asal Amerika Serikat, Jon Jones, menjadi atlet yang paling banyak menjalani tes narkotika pada tahun 2019.

Jon Jones merupakan salah satu bintang UFC yang prestasinya sangat menakjubkan.

Untuk saat ini Jones berhasil menjadi yang terbaik di kelas light heavyweight dan menempati peringkat pertama kategori pound for pound.

Namun, kegemilangan Jones itu tidak membuat dia menjadi sosok yang sempurna tanpa cela.

Narkotika merupakan salah satu momok yang menghambat karier Jones.

Pada tahun 2016, Jon Jones dinyatakan gagal tes narkotika oleh agensi anti doping Amerika Serikat (AS), USADA, saat hendak bertarung melawan Daniel Cormier.

Alhasil, duel antara dia dan Cormier pun dibatalkan dan Jones menjadi salah satu atlet yang paling diwaspadai USADA.

Baca Juga: Jon Jones Sebut Israel Adesanya Tak Layak Jadi Lawan Duelnya

Sepanjang tahun ini, Jones diuji sebanyak 42 kali oleh USADA.