Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Arema FC hanya mampu melesatkan satu gol saat melawan Semeru FC pada laga uji coba menjelang Liga 1 2020, Rabu (5/2/2020) sore di Stadion Kanjuruhan.
Pelatih Arema FC, Mario Gomez, menunjuk Hendro Siswanto sebagai kapten tim. Sementara posisi kiper dipercayakan pada Kurniawan Kartika Ajie.
Matias Malvino dan Oh In-kyun, dua rekrutan pemain asing, juga diturunkan Arema sebagai starter.
Sedangkan, Jonathan Bauman dan Elias Alderete dibangkucadangkan.
Arema FC unggul 1-0 berkat gol yang diciptakan M. Rafli pada menit ke-17.
Baca Juga: PSSI Minta Klub Tetap Melepas Pemainnya ke TC Timnas Indonesia
Petaka bagi Arema FC terjadi pada menit ke-48. Semeru FC mampu menyamakan skor berkat gol Rizky Dwi Pangestu.
Hingga pertandingan berakhir tidak ada lagi gol yang tercipta. Skor akhir pun imbang 1-1.
Dalam uji coba Arema FC menjelang tampil di Liga 1 2020 ini, suasana Stadion Kanjuruhan cenderung sepi.