Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Lazio hanya mampu bermain imbang melawan Hellas Verona pada laga tunda Liga Italia, Kamis (6/2/2020) pukul 02.45 WIB, dengan skor 0-0.
Tampil di depan publik sendiri, Lazio hanya mampu bermain imbang tanpa gol melawan Hellas Verona di Stadion Olimpico pada laga tunda pekan ke-17 Liga Italia.
Berbagi poin dengan tim tandang, Lazio gagal untuk menggusur Inter Milan yang bertengger di posisi kedua.
Inter masih unggul tipis satu poin atas Lazio, yang mampu mengoleksi 50 poin.
Sementara itu, Hellas Verona harus puas berada di peringkat ke-9 dengan koleksi 30 poin.
Baca Juga: Hasil Piala FA, Penalti Dramatis Son Heung-min Loloskan Tottenham
Baca Juga: Odion Ighalo Rela Potong Gaji demi Gabung dengan Manchester United
Jalannya Pertandingan
Jual beli serangan dilakukan oleh kedua tim saat babak pertama dimulai.
Lazio mendapatkan peluang yang diawali oleh percobaan tendangan bebas Luis Alberto pada menit ke-14.