Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Messi selaku eksekutor melesakkan tendangan ke gawang, namun berhasil dihalau oleh pagar betis Bilbao pada menit ke-45+1.
Skor 0-0 pun bertahan sampai babak pertama usai.
HALF-TIME I End of the first 45 minutes at The Cathedral.
⚽️ Everything to decide in the second half!! ????
0-0 I #AthleticBarça ???? pic.twitter.com/Il8fpDX5NG
— Athletic Club (@Athletic_en) February 6, 2020
Babak kedua dimulai, Barcelona coba tampil beringas.
Namun, peluang baru dapat dibuat Blaugrana pada menit ke-59.
Terdapat peluang yang dilancarkan Nelson Semedo dengan melakukan tembakan langsung.
Kiper Unai Simon tidak mampu mengamankan bola secara sempurna sehingga menghasilkan kemelut di muka gawang.
Bek Bilbao, Inigo Martinez, membuang bola keluar lapangan sehingga menghasilkan sepakan pojok untuk Barcelona
Semakin percaya diri, Barcelona kembali lancarkan serangan.
Kali ini Antoine Griezmann beraksi setelah menggantikan Ansu Fati.
Griezmann lancarkan sepakan setelah menerima umpan dari Messi, namun melebar ke samping gawang lawan pada menit ke-62.