Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSIS Semarang Janjikan Permainan Menyerang di Liga 1 Musim 2020

By Arif Setiawan - Jumat, 7 Februari 2020 | 20:00 WIB
Skuad PSIS Semarang saat berlaga di Liga 1 2019. (FRANCISKUS ARIEL/TRIBUNJATENG.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih PSIS, Dragan Djukanovic klaim permainan PSIS di musim 2020 akan lebih menyerang dari musim sebelumnya.

PSIS Semarang mengakhiri musim 2019 dengan kurang memuaskan. Peringkat 14 adalah hasil yang didapat PSIS di akhir musim.

Jumlah gol yang diciptakan sepanjang musim pun juga tak dapat dibanggakan oleh PSIS.

Laskar Mahesa Jenar hanya mampu mencetak 36 gol dan kebobolan sebanyak 41 gol.

Menjelang musim baru dimulai, pelatih PSIS mengaku akan merubah gaya bermain anak asuhnya.

Baca Juga: Tampil Kurang Apik, Striker Arema FC Bandingkan dengan Messi dan Ronaldo

Dragan Djukanovic menyebut bahwa timnya akan menerapkan sepak bola menyerang dimusim ini.

"Soal taktik, tentu merupakan hal yang penting. Pemain harus disiplin, menguasai bola, memperagakan sepak bola menyerang adalah filosofi sepak bola yang kami inginkan," kata Dragan, dilansir BolaSport.com dari Tribun Jateng.

Dragan tahu bahwa sepak bola menyerang akan sangat menguras tenaga dalam praktiknya.

https://www.instagram.com/psisfcofficial/
dragan Djukanovic

"Untuk menerapkan model ini kami harus mencapai kondisi fisik hingga seratus persen," tambah Dragan.

Meski telah puas dengan kondisi pemainnya saat ini, namun Dragan masih berharap agar timnya terus berkerja keras agar bisa meningkatkan kualitas.

Baca Juga: Gelandang Timnas Indonesia dan Eks Tira Persikabo Resmi Merapat ke Persela

"Sekarang, performa anak-anak sangat baik.Saya sangat puas dengan pencapaian mereka," ucap Dragan.

"Sangat baik, mereka bekerja keras dengan baik. Saja percaya tim ini memiliki masa depan. Jadi dengan kerja keras mereka akan terus meningkat kualitasnya," tutup Dragan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P