Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Selain Copa del Rey, ada beberapa kompetisi yang menjadi kutukan buat Zinedine Zidane. Apakah itu?
Real Madrid asuhan Zinedine Zidane tersingkir dari Copa del Rey seusai takluk 3-4 dari Real Sociedad pada laga perempat final, Kamis (6/2/2020).
Lebih menyaktikan lagi, Los Blancos menderita kekalahan di kandang sendiri, Estadio Santiago Bernabeu.
"Ya, saya sedih. Namun, sekali Anda menderita kekalahan, semua sudah berlalu," kata Zidane selepas pertandingan.
Baca Juga: Gagal Gabung Manchester United, Wonderkid Bournemouth Sudah Move On
Kekalahan dari Sociedad membuat penantian Zidane akan gelar juara Copa del Rey semakin panjang.
Selama total delapan tahun mengabdi untuk Real Madrid, baik sebagai pemain maupun pelatih, ia belum pernah sekali pun menjuarai kompetisi tersebut.
Copa del Rey bukan satu-satunya ajang terkutuk dalam karier sang maestro.
Baca Juga: Barcelona Kalah dari Bilbao, Setien Masih Didukung Petinggi Klub
Baca Juga: Barcelona Siap Jual Philippe Coutinho Meski Harus Rugi Rp 900 Miliar
Tarik ke belakang, kala memperkuat Juventus selama lima tahun, Zidane tak pernah bisa menjuarai Coppa Italia.
Langkah terjauh Zidane bersama Si Nyonya Tua adalah mencapai semifinal pada edisi 1997-1998.
Mundur lebih ke belakang, Zizou tak pernah bisa mengangkat trofi Piala Liga Prancis maupun Piala Prancis.
Zidane mencatatkan enam penampilan dalam kompetisi tersebut bareng Cannes dan Bordeaux.