Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek kanan Persija Jakarta, Ismed Sofyan, mendapatkan pengalaman langka di Spanyol.
Ismed Sofyan saat ini sedang berada di Alaves, Spanyol.
Pesepak bola asal Aceh itu berada di Alaves untuk menjalani pelatihan di klub Deportivo Alaves.
Ismed sudah berada di Alaves sejak 5 Februari 2020. Dia akan berada di sana selama satu bulan.
Baca Juga: Persija Masih Berburu Dua Pemain Baru, Osvaldo Haay Segera Gabung?
Saat berada di Spanyol, Ismed mendapatkan pengalaman langka. Dia berkesempatan menyaksikan langsung pertandingan Deportivo Alaves kontra Eibar di ajang La Liga Spanyol.
Hal itu pun menjadi kesempatan pertama bagi Ismed menyaksikan langsung pertandingan klub yang diisi oleh Aleix Vidal dkk.
Berlaga di Mendizorrora Stadium, pada Sabtu (8/2/2020) dini hari WIB, Deportivo Alaves menang atas Eibar dengan skor 2-1.
Baca Juga: Persija Bertemu Calon Sponsor untuk Kompetisi Liga 1 2020
Gol Deportivo Alaves dicetak oleh Lucas Perez (menit ke-46) dan Oliver Burke (66').
Ismed Sofyan mengaku bahagia dapat menonton langsung pertandingan yang dilakoni Deportivo Alaves.
Pesepak bola kelahiran 1979 itu juga menyebutkan bahwa dirinya mencoba untuk menyerap banyak ilmu dari laga itu.
"Saya bahagia bisa mendapatkan kesempatan menonton langsung pertandingan," kata Ismed Sofyan, sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persija Jakarta.
"Meskipun tidak sebesar Real Madrid atau Barcelona, di sini ada banyak pemain bagus. Saya senang melihat laga ini di mana saya mendapatkan banyak pelajaran dari sini," ujar Ismed menambahkan.
Baca Juga: Persija Siap Turunkan Rekrutan Anyar di Piala Gubernur Jatim 2020
Sementara itu, Ismed Sofyan tidak sendiri berada di Spanyol.
Terdapat dua pesepak bola muda lainnya yang juga menimba ilmu di klub Deportivo Alaves.
Dua pesepak bola itu adalah Muhammad Uchida dan Resha Aditya.