Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia akan Gelar TC, Langganan dari Persib Belum Dapat Undangan Resmi

By Hugo Hardianto Wijaya - Senin, 10 Februari 2020 | 10:30 WIB
Winger Persib Bandung, Febri Hariyadi, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Persebaya Surabaya pada pekan ke-23 Liga 1 2019. (PERSIB.CO.ID)

BOLASPORT.COM - Pemain Persib Bandung, Febri Hariyadi, mengaku belum mendapatkan undangan resmi untuk ikut pemusatan latihan timnas Indonesia.

Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong akan segera menggelar pemusatan latihan dalam waktu dekat.

Menurut rencana, pemusatan latihan akan digelar di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, pada 14-22 Februari 2020.

Dalam pemusatan latihan tersebut, Shin Tae-yong dikabarkan akan memanggil 34 pemain.

Baca Juga: Kalah dari Inter, Stefano Pioli: Saya Marah karena Pemain AC Milan Tak Disiplin

Pemusatan latihan ini sendiri dimaksudkan sebagai persiapan bagi tim Garuda untuk mengikuti laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Seperti diketahui, timnas Indonesia akan menghadapi Thailand pada 26 Maret 2020 dan Uni Emirat Arab lima hari setelahnya.

Sebelumnya, daftar 34 pemain itu sempat bocor di media sosial, akan tetapi hingga saat ini belum ada pengumuman resmi dari PSSI.

Dalam daftar tersebut, terdapat nama satu pemain Persib Bandung yang juga merupakan langganan timnas Indonesia.

Pemain yang dimaksud adalah gelandang muda nan lincah, Febri Hariyadi.

Namun, ketika dikonfirmasi, Febri mengaku belum mendapatkan undangan resmi hingga saat ini.

"Belum ada surat resmi," ujarnya singkat, seperti dikutip Bolasport.com dari Tribun Jabar.

Baca Juga: Pemilu Raya The Jakmania Hasilkan Diky Budi Ramadhan Jadi Ketum Baru

Winger 23 tahun itu memang bisa dikatakan sebagai langganan timnas Indonesia sejak menjalani debut pada 21 Maret 2017.

Sejauh ini, Febri sudah bermain sebanyak 19 kali untuk tim Garuda sejak diasuh oleh pelatih asal Spanyol, Luis Milla.

Febri Hariyadi juga sempat menjadi pemain yang kerap dipanggil oleh timnas U-23 Indonesia.

Baca Juga: Jack Grealish Sudah Setuju Gabung Man United, Ini Detail Transfernya

PSSI
Aksi Febri Hariyadi saat membela timnas Indonesia kontra Persika Karawang di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Minggu (25/8/2019).

Pemain asal Bandung itu sudah membela skuad Garuda Muda sebanyak 21 kali dan menyumbangkan dua gol.

Salah satu golnya yang tak terlupakan untuk timnas U-23 Indonesia adalah ketika turun dalam ajang SEA Games 2017 di Kuala Lumpur.

Saat itu, Febri mampu melepaskan tendangan jarak jauh yang menembus gawang Kamboja di fase grup.

Sayang, Febri dan rekan-rekannya hanya mampu menyumbangkan medali perunggu dalam ajang tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P