Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bukan Sergio Ramos, Real Madrid punya spesialis penjegal terbaru. Dia adalah Casemiro.
Sulit untuk menggantikan peran Casemiro di lini tengah Real Madrid.
Beroperasi sebagai gelandang bertahan, bintang timnas Brasil itu tak segan menekel pemain lawan untuk kemudian mengalirkan bola ke sektor depan.
Dari 21 penampilan di Liga Spanyol 2019-2020, dia mencatatkan 74 upaya tekel.
Angka tersebut paling tinggi dari seluruh pemain di liga serupa.
Baca Juga: Kegilaan Liga Prancis, PSG Tertinggal 0-3, Balik Unggul 4-3, Jadi Seri 4-4!
Casemiro juga menjadi pemilik tekel sukses terbanyak dengan jumlah 49 buah.
Dengan kata lain, persentase tekel sukses Casemiro mencapai angka 66,2 persen.
Statistik juga membuktikan bahwa peran Casemiro bukan cuma krusial buat pertahanan Madrid, tetapi juga dalam hal serangan.
Dengan koleksi empat gol di liga, jebolan akademi Sao Paulo itu jadi pemain Madrid tersubur kelima musim ini.
Baca Juga: Lifter Putra Junior Indonesia Raih 3 Emas dan Pecahkan 2 Rekor Dunia
Baca Juga: Jadwal Final Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Tim Putra Indonesia Berebut Gelar dengan Malaysia
Aksi terhebat Casemiro terjadi ketika memborong dua gol dalam kemenangan 2-1 timnya atas Sevilla pada laga pekan ke-20.
"Saya senang karena bukan hal biasa bagi dia untuk mencetak dua gol. Setiap pemain bisa membuat perbedaan buat kami," kata pelatih Madrid, Zinedine Zidane.
Casemiro sendiri didatangkan dari Sao Paulo pada 2013.