Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gol Penyerang Bali United Berhasil Menjadi yang Terbaik di Matchday 1 AFC Cup

By Arif Setiawan - Senin, 17 Februari 2020 | 08:40 WIB
Para pemain Bali United merayakan gol yang dicetak Melvin Platje ke gawang Tampines Rovers pada Kualifikasi Liga Champions Asia 2020. (INSTAGRAM BALI UNITED)

BOLASPORT.COM - Penyerang Bali United, Melvin Platje berhasil meraih penghargaan gol terbaik pekan pertama AFC Cup 2020.

Bali United berhasil memulai ajang AFC Cup dengan kemenangan.

Melawan tim asal Vietnam, Than Quang Ninh, Bali United berhasil menang dengan skor 4-1.

Gol-gol Bali United berhasil dicatatkan atas nama M Rahmat (46'), Spasojevic (73'), Melvin Platje (50', 77')

Dengan kemenangan tersebut Bali United menempati peringkat ke dua di klasemen Grup G Piala AFC 2020.

Dilanir BolaSport.com dari laman resmi Bali United, tak hanya mampu membawa Bali United meraih kemenangan, Melvin Platje juga berhasil meraih prestasi individu.

Gol kedua pada menit ke-77 yang dicetak Melvin Platje berhasil menjadi Allianz AFC Cup Goal of The Week.

Baca Juga: Lawan Persib Bandung, PSS Sleman Belum Bisa Diperkuat Irfan Bachdim

Dengan mendapatkan suara terbanyak yaitu 53%, gol Allianz AFC Cup Goal of The Week berhasilkan mengalahkan gol pemain Yangoon United, Maung Maung Win yang hanya meraih 43%.