Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Semifinal Persebaya Vs Arema FC, Aji Santoso Siapkan Kekuatan Penuh

By Rebiyyah Salasah - Senin, 17 Februari 2020 | 18:15 WIB
Aji Santoso resmi menjadi pelatih Persebaya di Shopee Liga 1 2019 sejak hari ini (31/10). Ia bakal membenahi mental dan fighting spirit pemain serta cara bermain skuad Persebaya. (Persebaya.id)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, menyiapkan kekuatan penuh jelang laga kontra Arema FC pada semifinal Piala Gubernur Jatim 2020.

Laga antara Persebaya Surabaya dan Arema FC akan berlangsung di Stadion Soeprijadi, Kota Blitar, Jawa Timur, Selasa (18/2/2020).

Sejatinya, duel Persebaya melawan Arema FC akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Senin (17/2/2020).

Namun, panita pelaksana Piala Gubernur Jatim 2020 terpaksa memindahkan pertandingan ke Stadion Soeprijadi, Kota Blitar, demi mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. 

Selain itu, Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Timur memutuskan bahwa pertandingan tersebut digelar tanpa penonton, mengingat situasi yang semakin panas antara kedua suporter klub. 

Baca Juga: Kota Blitar Siap Gelar Laga Persebaya Vs Arema FC di Semifinal Piala Gubernur Jatim 2020

Terkait perubahan jadwal dan tempat pertandingan, pelatih Persebaya Aji Santoso mengaku tidak terlalu mempermasalahkannya. 

"Panitia yang semula menyampaikan akan bermain di Malang dan sekarang diganti di Blitar bagi tim kami tidak masalah. Kami ikuti saja aturan yang telah dibuat oleh pihak panitia pelaksana (panpel)," kata Aji Santoso seperti dilansir BolaSport.com dari Kompas.com. 

Aji Santoso lebih memilih serius menatap laga semifinal tersebut dengan menyiapkan kekuatan penuh.