Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Peluru Kosong Liverpool Munculkan Catatan Negatif

By Ade Jayadireja - Rabu, 19 Februari 2020 | 06:30 WIB
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah (kanan), beraksi dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions melawan Atletico Madrid di Stadion Wanda Metropolitano, Selasa (18/2/2020) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB. (TWITTER.COM/LFC)

BOLASPORT.COM - Liverpool bak menembakkan peluru kosong saat bertandang ke markas Atletico Madrid pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2019-2020.

Liverpool menderita kekalahan 0-1 dalam lawatan ke rumah Atletico Madrid di Wanda Metropolitano, Selasa (18/2/2020).

Gol cepat Saul Niguez pada menit keempat memaksa tim tamu pulang dengan kepala tertunduk.

Baca Juga: Update Peringkat BWF - Anthony Melesat ke 3 Besar Dunia, Jonatan Bertahan

Selama 90 menit, The Reds tercatat melepaskan delapan tembakan dan tak ada satu pun yang mengenai target.

Torehan tersebut menorehkan catatan negatif buat pasukan Juergen Klopp.

Dari 42 pertandingan yang telah dilalui Liverpool dalam semua kompetisi musim ini, baru sekarang mereka gagal membuahkan tembakan tepat sasaran.

Sadio Mane, mesin gol andalan Si Merah, tak melepaskan satu tembakan pun selama duel kontra Atletico.

Roberto Firmino juga mengalami hal serupa.