Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zulham Zamrun Ingin Meraih Sukses Bersama Persib Bandung Musim Ini

By Bayu Chandra - Kamis, 20 Februari 2020 | 14:15 WIB
Zulham Zamrun saat mengikuti latihan perdana bersama Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Selasa (4/2/2020). (PERSIB.CO.ID)

BOLASPORT.COM - Zulham Zamrun berharap dapat membawa Persib Bandung meraih sukses pada kompetisi musim ini.

Hal tersebut disampaikan Zulham Zamrun saat merayakan hari ulang tahunnya yang ke-32 tahun pada Rabu (19/2/2020).

Zulham Zarmun resmi kembali ke Persib Bandung musim ini, setelah pada musim sebelumya memperkuat PSM Makassar.

Bukan hal baru bagi Zulham Zamrun memperkuat Persib Bandung musim ini, mengingat sang gelandang pernah bermain untuk tim beralias Maung Bandung tersebut pada musim 2015-2016.

Baca Juga: Final Piala Gubernur Jatim 2020, Jebolan Timnas U-16 Indonesia Ingin Persebaya Juara

Selama semusim membela Persib Bandung, Zulham Zamrun sukses memberikan gelar Piala Presiden tahun 2015 dan sukses menjadi pemain terbaik pada ajang tersebut.

Tentu saja setelah kembali memperkuat Persib Bandung, Zulham Zamrun mengungkapkan keinginannya dapat meraih gelar bersama tim asal Jawa Barat tersebut.

Baca Juga: Final Piala Gubernur Jatim 2020, Bonek Serbu Penjualan Tiket Laga Persebaya Vs Persija

"Semoga tahun ini diberikan keberkahan kepada saya, rezeki dan kesuksesan bersama Persib Bandung musim ini," ujar Zulham Zamrun.

Selain ambisi besarnya bersama Persib Bandung, pemilik nomor punggung 27 itu juga berharap bisa lebih membahagiakan keluarganya.

"Semoga kebahagian dan kesehatan juga untuk keluarga," ucap Zulham Zamrun dikutip BolaSport.com dari laman Persib, Kamis (20/2/2020).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Asprov PSSI, Amir Burhanuddin, mengatakan tadinya venue final Piala Gubernur Jatim sudah ditetapkan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) setelah Persebaya lolos ke final. Akan tetapi, rencana ini batal karena alasan perawatan yang masih dilakukan oleh pengurus Stadion GBT. "Dari informasi yang didapatkan dari tadi malam sampai kami update tadi pagi dalam rapat, penggunaan stadion tidak memungkinkan karena lapangan sedang dalam perawatan," kata Amir Burhanuddin. Final Piala Gubernur Jatim 2020 yang mempertemukan Persebaya vs Persija jadi bisa dipastikan akan berlangsung di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis (20/2/2020). #PersijaJakarta #Persebaya #pialagubernur2020 #bonek #Thejakmania #bolastylo #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P