Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perbedaan Timnas Indonesia dan Bali United di Mata Nadeo Argawinata

By Hugo Hardianto Wijaya - Jumat, 21 Februari 2020 | 17:00 WIB
Kiper timnas Indonesia, Nadeo Argawinata, dalam pemusatan latihan tim Garuda di Stadion Madya, Senayan, Jakarta. (Warta Kota/Rafsanzani Simanjorang)

BOLASPORT.COM - Kiper Bali United, Nadeo Argawinata, menjelaskan perbedaan pola latihan di tim Serdadu Tridatu dengan timnas Indonesia.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong memutuskan untuk memulangkan sembilan pemainnya lebih awal dari pemusatan latihan.

Kesembilan pemain itu terdiri dari dua pemain PSM Makassar dan tujuh pemain Bali United.

Mereka diizinkan pulang lebih cepat karena akan melakukan persiapan sebelum kembali berlaga di Piala AFC 2020 pada pekan depan.

Salah satu dari pemain yang dipulangkan adalah kiper Bali United, Nadeo Argawinata, yang telah kembali dan berlatih bersama timnya sejak Kamis (20/2/2020).

Baca Juga: Bagus Kahfi Puncaki Daftar Top Scorer Garuda Select Jilid Dua

Setelah menjalani latihan lagi bersama Bali United, Nadeo lantas menceritakan perbedaan yang dirasakannya antara Serdadu Tridatu dan timnas Indonesia.

Menurut Nadeo, Bali United dan timnas Indonesia memiliki fokus yang berbeda dalam pola latihan.

Bersama Stefano Cugurra, kiper 22 tahun itu lebih banyak berlatih teknik dan strategi.

Sedangkan di bawah arahan Shin Tae-yong, dirinya fokus untuk meningkatkan kualitas fisik.